PERSEPSI PACARAN REMAJA DALAM PERGAULAN MASYARAKAT MUSLIM (Studi Pada Siswa-siswi di SMA Muhammadiyah 7 Yogyakarta)

TRIANA HASTUTININGSIH, NIM: 00540099 (2006) PERSEPSI PACARAN REMAJA DALAM PERGAULAN MASYARAKAT MUSLIM (Studi Pada Siswa-siswi di SMA Muhammadiyah 7 Yogyakarta). Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUNAN KALIJAGA.

[img]
Preview
Text (PERSEPSI PACARAN REMAJA DALAM PERGAULAN)
00540099_BAB_I_BAB_TERAKHIR_DAFTAR_PUSTAKA.pdf

Download (4MB) | Preview
[img] Text (PERSEPSI PACARAN REMAJA DALAM PERGAULAN)
00540099_BAB_II_S.D_BAB_SEBELUM_TERAKHIR.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB)

Abstract

Penelitian ini berkaitan dengan perilaku seks remaja dalam pegaulan. Semakin meningkatnya praktek seks bebas yang dilakukan remaja, menjadi satu masalah yang menarik untuk dikaji dan ditanggapi. Masuknya informasi dari budaya asing yang tidak sesuai dengan ajaran Islam, akan mempengaruhi remaja terutama dalam hal bersikap dan berperilaku dalam pergaulan. Karena masalah yang ada pada remaja saat ini mengenai pergaulan yang menjurus pada kebebasan seks yang jelas-jelas dilarang oleh agama islam maupun nilai sosial. Apakah nilai dan norma yang telah terbentuk masih dipedulikan pleh para remaja, atau malah telah berubah bahkan luntur karena perubahan zaman? Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripisikan pandangan remaja terhadap seksualitas dan bagaimana perilaku seks remaja dalam pergaulannya. Penelitian ini difokuskan pada permasalahan yang berkaitan dengan perilaku seks remaja dalam pergaulan, khususnya remaja pada siswa-siswi SMA Muhammadiyah 7 Yogyakarta. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan yang bersifat kualitatif. Pengumpulan data dilakukan melalui kegiatan observasi di lapangan, wawancara dengan informan, dan dokumentasi. Setelah data terkumpul kemudian direduksi dan disimpulkan secara apa adanya. Teori yang digunakan untuk menganalisis permasalahan dalam penelitian ini, adalah teori struktural fungsional. Teori ini melihat bahwa masyarakat terikat secara informal oleh norma-norma, nilai, dan moralitas yang telah terbentuk. Hasil penelitian menunjukkan bahwa bagi remaja adalah hal yang wajar dan sudah biasa dilakukan oleh para remaja saat ini. Meskipun remaja tersebut mengetahui bahwa dalam agama Islam aktivitas pacaran tersebut sebaiknya tidak dilakukan. Pandangan yang keliru mengenai pacaran disebabkan oleh kondisi pribadi remaja. Kondisi remaja yang masih Labil akan sangat mudah dipengaruhi oleh perilaku teman-teman dalam pergaulannya. Selain itu kekhawatiran menjadi remaja jomblo (tidak punya pacar) juga juga mempengaruhi rasa kepercayaan pada diri remaja, karena bagi remaja pacaran itu merupakan salah satu aktivitas yang menyenangkan. Selain itu memiliki seorang pacar merupakan salah satu kebanggan bagi para remaja.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Dra.Hj.Nafilah Abdullah, M.Ag. - Nurus Sa'adah, M.Si., P.Si
Uncontrolled Keywords: PACARAN, REMAJA, PERGAULAN, MASYARAKAT MUSLIM
Subjects: Permasalahan dan Layanan kepada Anak dan Remaja
Divisions: Fakultas Ushuludin dan Pemikiran Islam > Sosiologi Agama (S1)
Depositing User: Miftakhul Yazid Fuadi [staff it]
Date Deposited: 16 Aug 2019 09:37
Last Modified: 16 Aug 2019 09:37
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/36346

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum