HUBUNGAN AKIDAH DAN REGULASI EMOSI PADA MAHASISWI YANG TINGGAL DI PESANTREN MAHASISWI DARUSH SHALIHAT

Nadhifah Dzati Cahyani, NIM 15710121 (2019) HUBUNGAN AKIDAH DAN REGULASI EMOSI PADA MAHASISWI YANG TINGGAL DI PESANTREN MAHASISWI DARUSH SHALIHAT. Skripsi thesis, UIN Sunan Kalijaga.

[img]
Preview
Text (HUBUNGAN AKIDAH DAN REGULASI EMOSI PADA MAHASISWI YANG TINGGAL DI PESANTREN MAHASISWI DARUSH SHALIHAT)
15710121_BAB-I_V_DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (4MB) | Preview
[img] Text (HUBUNGAN AKIDAH DAN REGULASI EMOSI PADA MAHASISWI YANG TINGGAL DI PESANTREN MAHASISWI DARUSH SHALIHAT)
15710121_BAB-II_sampai_SEBELUM BAB TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara variabel tergantung berupa regulasi emosi dengan variabel bebas akidah. Hipotesis dalam penelitian ini adalah adanya hubungan positif antara akidah dengan regulasi emosi pada mahasiswi yang tinggal di Pesantren Mahasiswi Darush Shalihat. Penelitian ini melibatkan subjek berupa mahasiswi yang tinggal di Pesantren Mahasiswi Darush Shalihat Yogyakarta sejumlah 67 orang. Penelitian ini berupa penelitian kuantitatif yang menggunakan skala sebagai metode pengumpulan datanya. Adapun skala yang digunakan dalam penelitian ini adalah skala regulasi emosi yang dimodifikasi dari Handayani (2011) dengan aspek dari Thompson (1994) dan skala akidah yang dikembangkan oleh Muslimin (Kusdiana, 2019) berdasarkan aspek-aspek dari Al-Banna (1983). Data dari penelitian ini dianalisis dengan menggunakan SPSS 22 for Windows dengan tehnik Spearman Rho. Hipotesis penelitian ini diterima yaitu hasil penelitian ini menunjukkan adanya hubungan positif yang signifikan antara akidah dengan regulasi emosi pada mahasiswi yang tinggal di Pesantren Mahasiswi Darush Shalihat dengan koefisien korelasi (rxy) sebesar 0,264 dan taraf signifikansi (p) sebesar 0,015 atau p < 0,05. Adapun besar sumbangan efektif variabel bebas akidah terhadap variabel tergantung regulasi emosi adalah sebesar 7,4%, sedangkan 92,6% lainnya dipengaruhi faktor-faktor lainnya. Kata kunci: akidah, regulasi emosi. pesantren mahasiswi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Zidni Immawan Muslimin
Uncontrolled Keywords: akidah, regulasi emosi. pesantren mahasiswi.
Subjects: ISLAM DAN PENDIDIKAN
Pendidikan Islam (Pesantren)
Psikologi > Psikologi Pendidikan Islam
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora > Psikologi (S1)
Depositing User: Sugeng Hariyanto, SIP (sugeng.hariyanto@uin-suka.ac.id)
Date Deposited: 07 Aug 2020 13:34
Last Modified: 07 Aug 2020 13:34
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/38257

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum