IMPLEMENTASI TEKNIK MOTIVATIONAL INTERVIEWING UNTUK MENGUATKAN AKTUALISASI DIRI SISWA MAN 4 BANTUL YOGYAKARTA

Abi Apriyadi, NIM.: 18200010225 (2020) IMPLEMENTASI TEKNIK MOTIVATIONAL INTERVIEWING UNTUK MENGUATKAN AKTUALISASI DIRI SISWA MAN 4 BANTUL YOGYAKARTA. Masters thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (IMPLEMENTASI TEKNIK MOTIVATIONAL INTERVIEWING UNTUK MENGUATKAN AKTUALISASI DIRI SISWA MAN 4 BANTUL YOGYAKARTA)
18200010225_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (4MB) | Preview
[img] Text (IMPLEMENTASI TEKNIK MOTIVATIONAL INTERVIEWING UNTUK MENGUATKAN AKTUALISASI DIRI SISWA MAN 4 BANTUL YOGYAKARTA)
18200010225_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (8MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui implementasi konseling teknik motivational interviewing yang diberikan oleh guru bimbingan konseling kepada siswa yang memiliki permasalahan aktualisasi diri yang kurang tepat dalam bertindak maupun berperilaku yang tidak sesuai dengan tuntutan kondisi sekolah, serta siswa yang mengaktualisasikan dirinya tidak menunjukkan semestinya keharusan siswa di lingkungan sekolah. Selain itu juga, tujuan penelitan ini untuk memberikan gambaran konseling teknik motivational interviewing yang diberikan guru bimbingan konseling dalam membantu dan memotivasi siswa agar dapat merubah aktualsisasi diri mereka kepada pengaktualisasian diri yang lebih baik. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif guna menghasilkan secara deskriptif dengan melalui metode pengumpulan data wawancara, observasi, dan dokumentasi. Subyek dalam penelitian ini adalah 2 guru bimbingan konseling, dan 7 siswa MAN 4 Bantul Yogyakarta yang pernah melakukan konseling teknik motivational interviewing. Teknik yang digunakan dalam pemilihan subyek adalah purposive sampling. Untuk analisis data penelitian ini melalui empat proses yakni, pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa konseling melalui teknik motivational interviewing merupakan suatu pendekatan teknik konseling yang efektif digunakan untuk menguatkan aktualisasi diri siswa. Setelah diberikan konseling motivational interviewing siswa dapat merasakan perubahan pada dirinya dan siswa mampu mengaktualisasikan dirinya menjadi lebih baik yang sesuai dengan kondisi seharusnya siswa MAN 4 Bantul Yogyakarta. Perubahan-perubahan pada aktualisasi diri siswa tersebut: (1) mampu memiliki persepsi yang tepat terhadap realita, siswa dapat menyadari mengenai cara pandang yang tidak tepat pada dirinya. (2) Meningkatkan prestasi, siswa dapat mengembangkan dan memahami potensi dirinya, serta dapat memperbaiki cara belajar yang kurang baik yang kemudian menghasilkan peningkatan prestasi. (3) Hubungan sosial, keadaan siswa yang tertutup dan mengalami konflik dapat memperbaiki hubungan sosialnya dengan teman-teman dan guru. (4) Siswa lebih mandiri, siswa mampu mengaktualisasikan dirinya menjadi pribadi mandiri di sekolah maupun di luar sekolah dan mampu mentaati aturan yang diberlakukan di sekolah. (5) Mampu mengontrol emosi, adanya emosi negatif yang dialami siswa secara bertahap mampu dikendalikan oleh siswa ketika menyikapi suatu keadaan tertentu. (6) Siswa mampu merubah perilaku, dengan perilaku siswa yang kurang baik sebelumnya dapat merubah siswa memiliki perilaku yang lebih baik dan positif.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information: Pembimbing : Dr. Hj. Sri Sumarni, M.Pd.
Uncontrolled Keywords: Teknik Motivational Interviewing, Aktualisasi Diri Siswa
Subjects: Bimbingan dan Konseling Islam
Divisions: Pascasarjana > Thesis > Interdisciplinary Islamic Studies > Bimbingan Konseling Islam
Depositing User: Muh Khabib, SIP.
Date Deposited: 13 Oct 2021 14:22
Last Modified: 13 Oct 2021 14:22
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/45387

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum