Hana Lutfi Alifah, NIM.: 18204010019 (2022) MODEL IMPLEMENTASI PENDIDIKAN KARAKTER BAGI GENERASI Z DI SMA SAINS AL-QUR’AN. Masters thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.
|
Text (MODEL IMPLEMENTASI PENDIDIKAN KARAKTER BAGI GENERASI Z DI SMA SAINS AL-QUR’AN)
18204010019_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf - Published Version Download (4MB) | Preview |
|
Text (MODEL IMPLEMENTASI PENDIDIKAN KARAKTER BAGI GENERASI Z DI SMA SAINS AL-QUR’AN)
18204010019_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHI.pdf - Published Version Restricted to Registered users only Download (6MB) | Request a copy |
Abstract
Hadirnya generasi Z dalam dunia pendidikan dengan segala tantangan serta karakteristiknya, SMA Sains Al-Qur’an menawarkan konsep pendidikan karakter yang siap menghadapi era baru, yakni era milik generasi Z. Konsep pendidikan karakter yang diterapkan oleh SMA Sains Al-Qur’an adalah Pendidikan Karakter Berbasis Sains Al-Qur’an, yakni dengan menginternalisasikan nilai-nilai karakter yang diintegrasikan dengan sains dan Al-Qur’an pada kurikulum. SMA Sains Al-Qur’an Wahid Hayim merupakan sekolah yang di desain sebagai Model Pembelajaran Intensif (Takhasus) Sains, dikelola Integral dengan Pendidikan Pesantren (Tradisi Keilmuan Pesantren). Sesuai dengan visi nya yaitu “Pusat Studi Keilmuan Berbasis Pesantren Berwawasan Global yang Mewujudkan Generasi Berkepribadian Qur’ani dan Mampu Beraktualisai dalam Kehidupan Berbangsa”. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (Field Research) dengan analisis data kualitatif. Subjek dari penelitian ini adalah Kepala Sekolah SMA Sains Al-Qur’an, Waka Kurikulum, Waka Kesiswaan, Guru-guru serta siswa-siswi SMA Sains Al-Qur’an. Objek dari penelitian ini adalah pendidikan karakter. Menggunakan teknik triangulasi sumber dan triangulasi data. Hasil dari penelitian ini adalah Konsep pendidikan karakter di SMA Sains Al –Qur’an bertumpu pada prinsip utama pengembangan sekolah yaitu karakter Sains Al-Quran. Pendidikan karakter di SMA Sains Al-Qur’an diimplementasikan melalui 3 model Implementasi pendidikan karakter yaitu model habituasi (forced formality model), cheerleading model dan praised and reward model yang dirumuskan melalui proses perencanaan yang melibatkan seluruh warga sekolah dan dilaksanakan secara berkesinambungan antara 3 bagian penting dalam pembangunan karakter yaitu proses belajar mengajar, budaya sekolah, kegiatan kepembinaan dan kehidupan di asrama. yang disesuaikan dengan karakter utama generasi Z yakni fasih teknologi, cakap dalam bersosial dan multitasking. Tantangan yang dihadapi dalam implementasi pendidikan karakter di SMA Sains Al-Qur’an antara lain ; pembangunan motivasi seluruh warga sekolah agar dapat secara kontinyu membangun budaya berkarakter di sekolah, keragaman karkateristik peserta didik, serta keragaman latarbelakang keluarga dan masyarakat dari masing-masing peserta didik yang menuntut agar mampu menghadapi persoalan yang timbul dari hal – hal tersebut sehingga pelaksanaan pendidikan karakter di SMA Sains Al-Quran dapat terlaksana sesuai dengan konsep dan tujuan yang di targetkan.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing : Dr. Muqowwim |
Uncontrolled Keywords: | pendidikan karakter, model, generasi Z, siswa, sains Al-Qur’aN |
Subjects: | Pendidikan Agama Islam |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam (S-2) |
Depositing User: | S.Sos Sofwan Sofwan |
Date Deposited: | 27 Sep 2022 08:13 |
Last Modified: | 27 Sep 2022 08:13 |
URI: | http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/53477 |
Share this knowledge with your friends :
Actions (login required)
View Item |