PENGGUNAAN MEDIA AUDIOVISUAL DALAM MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR ILMU PENGETAHUAN ALAM KELAS III B MI SANANUL ULA PIYUNGAN BANTUL

MUFTI MIRANDRA, NIM. 08480086 (2012) PENGGUNAAN MEDIA AUDIOVISUAL DALAM MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR ILMU PENGETAHUAN ALAM KELAS III B MI SANANUL ULA PIYUNGAN BANTUL. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA.

[img]
Preview
Text (PENGGUNAAN MEDIA AUDIOVISUAL DALAM MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR ILMU PENGETAHUAN ALAM KELAS III B MI SANANUL ULA PIYUNGAN BANTUL)
BAB I, IV, DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (2MB) | Preview
[img] Text (PENGGUNAAN MEDIA AUDIOVISUAL DALAM MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR ILMU PENGETAHUAN ALAM KELAS III B MI SANANUL ULA PIYUNGAN BANTUL)
BAB II, III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Mufti Mirandra. Penggunaan Media Audiovisual dalam Meningkatkan Prestasi Belajar Ilmu Pengetahuan Alam Kelas III B MI Sananul Ula Piyungan Bantul. Skripsi. Yogyakarta: Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta. 2012. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui 1) bagaimana proses pembelajaran IPA di kelas III B MI Sananul Ula Piyungan Bantul dengan menggunakan media audiovisual dan 2) bagaimana peningkataan prestasi belajar IPA di kelas tersebut setelah menggunakan media audiovisual. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan subjek penelitian seluruh siswa di kelas III B MI Sananul Ula yang berjumlah 18 siswa. Pengumpulan data dilakukan dengan beberapa metode, antara lain adalah: observasi, wawancara, tes dan catatan lapangan. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan analisis deskriptif kualitatif yaitu suatu prosedur penelitian yang menggunakan data deskriptif berupa kata-kata tertulis atau lisan. Sedangkan untuk data prestasi belajar diperoleh dari rata-rata nilai tes evaluasi soal pilihan ganda pada pra tindakan, pre-test dan post-test dalam siklus I dan II. Adapun kegiatan penelitian yang dilakukan ialah perencanaan tindakan, tindakan, observasi dan refleksi. Hasil dari penelitian ini adalah: nilai rata-rata dari pra tindakan, siklus I dan siklus II yang mengalami peningkatan. Nilai rata-rata prestasi pada kegiatan pra tindakan ialah mencapai 57,78. Nilai rata-rata prestasi pre-test pada siklus I mencapai 61,67 dan nilai rata-rata prestasi post-test pada siklus I menjadi 72,78 dengan effeck size sebesar 11,11. Pada siklus II nilai rata-rata prestasi pre-test yaitu 74,44, dan nilai rata-rata prestasi post-test pada siklus II mengalami kenaikan yaitu 84,44, dan effeck size sebesar 10,00. Persentase keberhasilan siswa dalam pra tindakan, siklus I maupun II juga selalu mengalami peningkatan. Pada pra tindakan siswa yang tuntas sebesar 33,33%, dalam siklus I meningkat menjadi 83,33%, dan dalam siklus II kembali meningkat menjadi 94,74%. Kata Kunci: Media AudioVisual, Prestasi Belajar, Ilmu Pengetahuan Alam.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Pendidikan Agama Islam
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (S1)
Depositing User: Miftahul Ulum [IT Staff]
Date Deposited: 07 May 2013 17:10
Last Modified: 14 Feb 2017 09:05
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/7607

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum