NILAI-NILAI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM FILM NAGABONAR JADI 2 (Kajian Materi dan Metode)

SISKA SULISTYORINI - NIM. 04410685, (2008) NILAI-NILAI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM FILM NAGABONAR JADI 2 (Kajian Materi dan Metode). Skripsi thesis, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.

Full text not available from this repository.

Abstract

DESKRIPSI SISKA SULISTYORINI. Nilai-Nilai Pendidikan Agama Islam dalam Film Nagabonar Jadi 2. Skripsi. Yogyakarta: Fakultas Tarbiyah UIN Sunan Kalijaga, 2008. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskribsikan dan menganalisis secara kristis tentang nilai-nilai pendidikan agama Islam dan metode pengajaran yang digunakan dalam film Nagabonar Jadi 2. Penelitian ini merupakan penelitian literer (Library research). Pengumpulan data dilaksanakan dengan mengadakan pengamatan, wawancara, dan dokumentasi. Analisis dilakukan dengan menggunakan analisis konten memberikan makna terhadap data yang berhasil dikumpulkan dan dari makna itulah ditarik kesimpulan. Pemeriksaan keabsahan data yang berhasil dikumpulkan dan dari makna itulah ditarik kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan: (1) Pendidikan Agama Islam yang bernilai luhur yang terdapat dalam film Nagabonar Jadi 2, antara lain: MateriAqidah, yaitu: iman kepada Allah, Iman kepada Hari Akhir, Demistifikasi Islam; Materi Syari`ah, yaitu: Ibadah shalat, mengaji, menuntut ilmu, pembayaran pajak, tata cara makan Islami, perdagangan; Materi Akhlak, yaitu: Akhlak Kepada Allah, yaitu: tawakal, Akhlak Pribadi, yaitu optimis, dermawan, amar ma`ruf nahi mungkar, sederhana, bekerja keras, kejujuran, rela berkorban; Akhlak dalam keluarga, yaitu: berbakti kepada orang tua, cinta kepada istri; Akhlak kepada Masyarakat, yaitu: cinta kepada sesama, menolong orang lain, toleransi, Akhlak bernegara, yaitu: nasionalisme, memenuhi kewajiban, bersikap perwira.(2) Metode Pengajaran Agama Islam yang terdapat dalam film Nagabonar Jadi 2 antara lain: metode nasihat, metode resitasi, metode drill dan metode cerita.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing : Drs. Mujahid, M. Ag.
Uncontrolled Keywords: PAI, Nagabonar jadi 2
Depositing User: Edi Prasetya [edi_hoki]
Last Modified: 04 May 2012 23:40
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/872

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum