%A NIM. 09470089 RAHMA APRILIANA %O PEMBIMBING: Dra. WIJI HIDAYATI, M.Ag. %T STRATEGI GURU DALAM MENGEMBANGKAN KREATIVITAS PADA ANAK USIA PRASEKOLAH KELAS B2 DI TK ‘AISYIYAH BUSTANUL ATHFAL DARUSSALAM BANYUDONO DUKUN MAGELANG (SEMESTER GASAL TAHUN AJARAN 2013/2014) %X Latar belakang penelitian ini adalah ditemukannya sejumlah pembahasan mengenai bagaimanakah strategi guru dalam mengembangkan kreativitas pada anak usia prasekolah kelas B2 di TK ‘ABA Darussalam Banyudono Dukun Magelang. Berbagai macam strategi yang terdapat dalam pengembangannya yakni; Area Bahasa, Area Ipa, Area Agama, Area Memasak, Area Balok, Area Dalam Kelas, Area Drama, Area Musik, Area Seni, Area Di luar Kelas, Area Bak Pasir, Area Matimatika. Serta media yang digunakan di dalam pembelajaran yang terdapat di TK ‘Aisyiyah Bustanul Athfal Darussalam Banyudono Dukun Magelang. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif, dengan mengambil latar belakang strategi guru dalam mengembangkan kreativitas pada anak usia prasekolah kelas B2 di TK ‘ABA Darussalam Banyudono Dukun Magelang. Pengumpulan data dilakukan dengan mengadakan observasi (pengamatan), dokumentasi dan wawancara. Analisis data dilakukan dengan memberikan makna terhadap data yang berhasil dikumpulkan, dan dari makna itulah ditarik kesimpulan untuk menyusun hasil karya Strategi Guru Dalam Mengembangkan Kreativitas Pada Anak Usia Prasekolah Kelas B2 di TK ‘Aisyiyah Bustanul Athfal Darussalam Banyudono Dukun Magelang. Hasil dari Strategi Guru Dalam Mengembangkan Kraetivitas pada Anak Usia Prasekolah Kelas B2 di TK ‘ABA Darussalam Banyudono Dukun Magelang adalah (1) guru melaksanakan 12 area serta menggunakan media pembelajaran berupa keteladanan guru,teknik mengajar, alat permainan, dan sarana penunjang lain. (2) Hasil yang diperoleh Guru dalam Mengembangkan kreativitas pada Anak Usia Prasekolah Kelas B2 di TK ‘ABA Darussalam adalah anak dapat melakukan aktivitas yang mereka senangi tanpa ada beban dan paksaan dari guru, leluasa dalam bermain dan mempunyai kemandirian untuk melaksanakan kegiatan atau tugas yang mereka hadapi. Sehingga muncul rasa kemandirian, rasa nyaman dan bahagia yang dirasakan oleh anak didik, ketika rasa nyaman dan bahagia telah dirasakan oleh anak didik, maka kreativitas akan timbul dalam diri anak dan guru dapat lebih mengoptimalkan kreativitas anak didik dengan memberikan apresiasi kepada anak didik dan tetap mengarahkan, membimbing serta mengawasi kegiatan yang dilakukan anak tanpa menghilangkan kreativitas anak didik. Keyword: Strategi Guru, Kreativitas Anak Didik TK. %K Strategi Guru, Kreativitas Anak Didik TK. %D 2013 %I UIN SUNAN KALIJAGA %L digilib11896