<> "The repository administrator has not yet configured an RDF license."^^ . <> . . . "PEMBERITAAN KASUS-KASUS KRIMINAL DALAM PERSPEKTIF\r\nETIKA ISLAM"^^ . "Pemberitaan Kasus-kasus Kriminal dalam Perspektif Etika Islam.\r\nIsu-isu yang diangkat adalah salah satu faktor utama pembaca dalam memenuhi\r\nkebutuhan informasi. Isu kriminalitas menjadi salah satu isu yang diminati masyarakat\r\nIndonesia. Terbukti dengan eksistensi koran khusus kriminal dan keberadaan rubrik berisi\r\nkasus-kasus kriminal di dalam hampir setiap media cetak yang ada di Indonesia,\r\nkhususnya Yogyakarta. Bukan tidak mungkin, kriminalitas adalah salah satu isu yang\r\ndigunakan media untuk menarik minat pembaca.\r\nKoran Merapi merupakan koran khusus kriminal, dengan berita kriminal sebagai\r\nhidangan utama, bahkan Merapi disebut-sebut sebagai koran kuning (yellow journalism).\r\nSKH Kedaulatan Rakyat adalah koran umum yang menjadikan kriminal sebagai sub\r\nmenu dalam pemberitaannya. Kedua media ini berada dibawah induk perusahaan yang\r\nsama, namun memiliki genre pemberitaan dan cara penyampaian berita yang berbeda.\r\nPentingnya penelitian ini dilakukan, bahwa pemberitaan dalam kedua media,\r\nkhususnya terkait dengan kriminalitas menjadi pengaruh utama bagi masyarakat dalam\r\nmelihat kasus-kasus kriminal. Hal ini mengingat kekuatan dan peran media sebagai agen\r\nkonstruksi realitas. Media bisa menjadi “aktor pencetak” pandangan setiap masyarakat\r\ndalam melihat kasus kriminal, sehingga begitu penting untuk mengetahui terlebih dahulu\r\nbagaimana kedua media tersebut (frame masing-masing) dalam memberitakan kasus\r\nkriminal.\r\nPenelitian ini berupaya melihat perbandingan (komparasi) frame pemberitaan\r\ndari kedua media tersebut, setelah diketahui masing-masing frame Koran Merapi dan\r\nSKH Kedaulatan Rakyat, maka hasil keduanya dikomparasi (dilihat persamaan dan\r\nperbedaan) dalam bentuk deskripsi. Setelah dibedah dengan pisau berupa analisis framing\r\ndengan model milik Zhongdang Pan & Gerald M. Kosicki, maka hasil komparasi dilihat\r\ndengan perspektif berupa etika komunikasi dalam Islam. Etika komunikasi dalam Islam\r\nini berperan sebagai sebuah kacamata/perspektif dari hasil framing yang telah didapatkan.\r\nPenelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif, dengan\r\nmenggunakan analisis wacana kritis. Sedangkan teknik pengumpulan data adalah dengan\r\nmetode dokumentasi. Wawancara hanya sebagai data pelengkap. Subyek penelitian ini\r\nadalah pemberitaan kriminal berupa pembunuhan dan pemerkosaan/pencabulan edisi 5-\r\n20 Maret 2014 sejumlah 24 berita yang dimuat di kedua media sekaligus, untuk\r\npemberitaan kriminal di Koran Merapi berada di headline sedangkan untuk SKH\r\nKedaulatan Rakyat berada di rubrik kriminal-hukum. Obyek penelitian disini adalah\r\nkomparasi framing kedua media tersebut dilihat dari perspektif etika komunikasi Islam.\r\nHasil penelitian menunjukkan bahwa kedua media memiliki framing yang sama\r\ndalam memberikan gambaran pada masyarakat akan pentingnya peranan pihak kepolisian\r\ndalam kasus kriminalitas. Koran Merapi lebih sering menggunakan grafis/foto dan\r\npelabelan, diksi (retoris) dalam memberikan penekanan berita dibandingkan dengan SKH\r\nKedaulatan Rakyat. Sudut pandang kriminal lebih dipraktekkan oleh Koran Merapi\r\nselaku koran kriminal dibandingkan SKH Kedaulatan Rakyat. Koran Merapi memang\r\npernah dikategorikan sebagai koran kuning (yellow journalism) namun dalam\r\nperkembangannya telah mengalami banyak perubahan mulai dari penggunaan grafis yang\r\ntak lagi vulgar (close-up pelaku, korban, seksualitas tubuh dsb), tidak lagi menggunakan\r\njudul yang terlampau besar dengan huruf yang berwarna-warni, tidak lagi sensual dan\r\nbombastis dalam pemberitaan yang dimuat. Namun iklan yang dipasang masih\r\nmencirikan koran kuning, yakni iklan berbau seks. Sehingga Merapi tidak dapat lagi\r\ndikatakan sepenuhnya koran kuning.\r\nMelihat tujuannya, Merapi ingin memberikan gambaran pada masyarakat tentang\r\nburuknya pelaku kejahatan. Pesan yang ingin disampaikan adalah keharusan masyarakat\r\nagar memiliki kewaspadaan yang tinggi terkait kriminalitas. Sedangkan Kedaulatan\r\nRakyat memperlihatkan kehati-hatiannya dalam mengolah dan menyampaikan informasi\r\nmeski pesan yang disampaikan tidak jauh berbeda. Segmentasi dan sasaran pembaca\r\nadalah pihak utama penyebab perbedaan framing yang digunakan keduanya.\r\nDari segi perspektif etika Islam, frame yang digunakan kedua media ini telah\r\ncukup memenuhi enam prinsip etika komunikasi Islam yang tercantum dalam Al-Qur’an,\r\nmeski Koran Merapi perlu penyempurnaan dalam hal qaulan layyinan (lemah lembut).\r\nKedua media juga perlu lebih memperhatikan prinsip berita (obyektif, cover both side,\r\nbalance dan tidak berat sebelah (fairness)). Hal diatas mengingat bahwa pandangan\r\npembaca (khususnya masyarakat Yogyakarta yang 91,38% beragama Islam) tidak\r\nterlepas dari pengaruh dan hegemoni media dalam melihat suatu kasus kriminal."^^ . "2014-06-11" . . . . "UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUNAN KALIJAGA"^^ . . . "FAKULTAS DAKWAH DAN KOMUNIKASI, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUNAN KALIJAGA"^^ . . . . . . . . . "NIM. 10210078"^^ . "AYU USADA RENGKANINGTIAS"^^ . "NIM. 10210078 AYU USADA RENGKANINGTIAS"^^ . . . . . . "PEMBERITAAN KASUS-KASUS KRIMINAL DALAM PERSPEKTIF\r\nETIKA ISLAM (Text)"^^ . . . "PEMBERITAAN KASUS-KASUS KRIMINAL DALAM PERSPEKTIF\r\nETIKA ISLAM (Other)"^^ . . . . . . "PEMBERITAAN KASUS-KASUS KRIMINAL DALAM PERSPEKTIF\r\nETIKA ISLAM (Other)"^^ . . . . . . "PEMBERITAAN KASUS-KASUS KRIMINAL DALAM PERSPEKTIF\r\nETIKA ISLAM (Other)"^^ . . . . . . "PEMBERITAAN KASUS-KASUS KRIMINAL DALAM PERSPEKTIF\r\nETIKA ISLAM (Other)"^^ . . . . . . "PEMBERITAAN KASUS-KASUS KRIMINAL DALAM PERSPEKTIF\r\nETIKA ISLAM (Text)"^^ . . . "BAB I, IV, DAFTAR PUSTAKA.pdf"^^ . . . "PEMBERITAAN KASUS-KASUS KRIMINAL DALAM PERSPEKTIF\r\nETIKA ISLAM (Other)"^^ . . . . . . "lightbox.jpg"^^ . . . "PEMBERITAAN KASUS-KASUS KRIMINAL DALAM PERSPEKTIF\r\nETIKA ISLAM (Other)"^^ . . . . . . "preview.jpg"^^ . . . "PEMBERITAAN KASUS-KASUS KRIMINAL DALAM PERSPEKTIF\r\nETIKA ISLAM (Other)"^^ . . . . . . "medium.jpg"^^ . . . "PEMBERITAAN KASUS-KASUS KRIMINAL DALAM PERSPEKTIF\r\nETIKA ISLAM (Other)"^^ . . . . . . "small.jpg"^^ . . "HTML Summary of #13772 \n\nPEMBERITAAN KASUS-KASUS KRIMINAL DALAM PERSPEKTIF \nETIKA ISLAM\n\n" . "text/html" . . . "Komunikasi Islam"@en . .