%A NIM. 13485239 HENTI WIDIASTUTI %O Pembimbing : Luluk Mauluah, M.S.i. %T UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN MELAKUKAN OPERASI PERKALIAN MELALUI PERMAINAN DAKON DAN KARTU WARNA PADA SISWA KELAS II SEMESTER II MI MUHAMMADIYAH SELO, HARGOREJO, KOKAP, KULON PROGO TAHUN AJARAN 2013 / 2014 %X Henti widiastuti,“ Upaya Peningkatan Kemampuan Melakukan Operasi Perkalian Melalui Permainan Dakon Dan Kartu Warna Pada Siswa Kelas II Semester 2 MI Muhammadiyah Selo Tahun Pelajaran 2013/2014 “. Skripsi. Yogyakarta: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Sunan Kalijaga 2014. Matematika adalah suatu alat untuk mengembangkan cara berfikir yang memfokuskan pada proses pemecahan masalah. Untuk mengembangkan cara berfikir tersebut diperlukan profesionalisme guru dalam pembelajaran. Namun kenyataannya masih banyak guru yang kurang memadai pengetahuan tentang model – model pembelajaran, kurangnya keterampilan dalam pembelajarann, kurangnya kreatifitas dan motivasi dalam implementasi pembelajaran. Sehingga yang terjadi siswa tetap pada bahwa matematika itu membosankan dan menakutkan. Berdasarkan refleksi di MI Muhammadiyah Selo dengan kompetensi dasar melakukan operasi perkalian menunjukkan bahwa pembelajaran yang dilaksanakan selama ini belum mencapai hasil yang maksimal. Untuk mengatasi masalah tersebut, hal yang perlu diperhatikan yaitu dengan menggunakan model pembelajaran yang menuntut siswa untuk aktif, berani mengemukakan pendapat dan mencoba, salah satunya adalah dengan model permainan dakon dan kartu warna. Permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini adalah: (1) bagaimana penerapan permainan dakon dan kartu warna dalam pembelajaran matematika di kelas II MI Muhammadiyah Selo, (2) bagaimana meningkatkan kemampuan melakukan operasi perkalian melalui permainan dakon dan kartu warna di kelas II MI Muhammadiyah Selo. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam 2 siklus, yang masing-masing siklus terdiri dari tahap perencanaan, tindakan, observasi dan refleksi. Data yang diperoleh dalam penelitian ini meliputi: hasil observasi aktifitas siswa dan sikap siswa, prestasi belajar siswa yang diambil dari pemberian soal tes pada akhir siklus, aktifitas siswa selama proses pembelajaran yang diambil dari lembar observasi, catatan lapangan untuk mencatat keadaan yang terjadi selama proses pembelajaran dan dokumentasi. Indikator keberhasilan dalam penelitian ini adalah: (1) siswa lebih termotivasi dalam proses pembelajaran matematika, (2) terjadinya peningkatan prestasi siswa pada mata pelajaran matematika di MI Muhammadiyah Selo. Hasil penelitian pada siklus I sebesar 71,5 dan siklus II sebesar 79,6 Sehingga siklus dihentikan karena sudah mencapai KKM yang telah ditentukan. Persentase yang tuntas belajar secara klasikal sebanyak 10 siswa dari 13 yaitu 77 % dan 3 siswa yang belum tuntas sebesar 23 %. %K Kata kunci : Operasi Perkalian,Permainan Dakon,Pembelajaran Matematika %D 2014 %I UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUNAN KALIJAGA %L digilib14099