@phdthesis{digilib16412, month = {May}, title = {MENGHIDUPKAN KECERDASAN SPIRITUAL MELALUI PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DENGAN STRATEGI MINDMAPPING EKSPERIENSIAL (STUDI KONSEP KECERDASAN SPIRITUAL JALALUDDIN RUMI)}, school = {UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA}, author = {NIM. 11410129 LUSIANA RAHMAWATI}, year = {2015}, url = {https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/16412/}, abstract = {Lusiana Rahmawati. Menghidupkan Kecerdasan Spiritual Melalui Pembelajaran Pendidikan Agama Islam Dengan Strategi MindMappirng Eksperiensial (Studi Konsep Kecerdasan Spiritual Jalaluddin Rumi). Skripsi. Yogyakarta: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga 2015. Penelitian ini berlatar belakang dari semakin banyaknya manusia modern yang mengidap psyco pathology/ spiritual illness, yaitu sebuah penyakit tentang hilangnya makna dalam diri seseorang. Orang yang menderita spiritual illness akan merasakan kehampaan dalam dirinya, mereka akan mencari makna tujuan hidup manusia yang sesungguhnya untuk mengisi kekosongan dalam jiwanya. Penelitian ini bertujuan menelaah konsep kecerdasan spiritual Jalaluddin Rumi, kemudian akan peneliti implikasikan pada strategi pembelajaran PAI. Penelitian ini termasuk dalam jenis penelitian kepustakaan. Pendekatannya filosofis hermeneutika, dengan metode pengumpulan data dokumentasi. Sumber utama penelitian ini yaitu; The Mathnawi of Jalaluddin Rumi (Vol I \& II) karya Jalaluddin Rumi yang diterjemahkan oleh Reynold A. Nicholson. Hasil penelitian ini yaitu; kecerdasan spiritual menurut Jalaluddin Rumi adalah kemampuan seseorang dalam memaknai segala hal yang tampak(z{$\backslash$}a{\ensuremath{>}}hir) untuk kemudian dibawa pada substansinya(bat\}in), dalam prosesnya dilakukan melalui jalan cinta (?Isyq-i). Jalan cinta merupakan cara seseorang untuk menghidupkan kecerdasan spiritualnya berlandaskan kecintaan pada Allah yang tujuannya untuk mencapai hakikat kebenaran Allah(ma?rifatulla{\ensuremath{>}}h). Berdasar konsep kecerdasan spiritual Jalaluddin Rumi, cara menghidupkan kecerdasan spiritual dapat dilakukan melalui strategi pembelajaran Pendidikan Agama Islam dengan menggunakan strategi pembelajaran MindMapping Eksperiensial, yaitu strategi pembelajaran yang dilakukan untuk menanamkan makna spiritual dalam diri siswa yang dilakukan dengan cara penarikan makna spiritual dari cerita pengalaman hidup yang dialami oleh siswa dalam kehidupan sehari-harinya yang disajikan dalam bentuk gambar peta konsep.} }