@phdthesis{digilib20811, month = {March}, title = {STUDI KASUS KEBERHASILAN DAKWAH GERAKAN SOSIAL SEDEKAH ROMBONGAN DI AKUN TWITTER @SRbergerak}, school = {UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA}, author = {NIM: 12210021 RIZKA AMALIA WINDRIANI}, year = {2016}, note = {Drs. H. M. Kholili, M.Si}, keywords = {komunikasi, dakwah, Twitter, sedekah.}, url = {https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/20811/}, abstract = {Penelitian ini dilatarbelakangi oleh banyaknya upaya yang dilakukan untuk mengumpulkan sedekah dari masyarakat guna membantu kaum dhuafa. Gerakangerakan yang bergerak di bidang sosial pun semakin banyak bermunculan, salah satunya melalui media sosial. Tweet adalah pesan pendek berisi maksimal 140 karakter yang diunggah seseorang melalui sebuah akun Twitter. Sehingga tweet dakwah bermakna pesan dakwah yang disampaikan melalui media Twitter. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui dakwah Gerakan Sosial Sedekah Rombongan melalui akun Twitter @SRbergerak serta mengetahui keberhasilannya berdasar faktor input dan output McGuire. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan model milik Miles dan Huberman. Tahapannya dimulai dengan penarikan data mentah dari Twitter Analitik, kemudian melakukan pemilihan data yang dianggap relevan atau reduksi data, mengolah data dengan membuat rekapitulasi dan grafik, setelah itu dilakukan analisis dan penafsiran data, dan akhirnya menarik kesimpulan. Adapun hasil dari penelitian ini adalah bahwa dakwah Gerakan Sosial Sedekah Rombongan menggunakan lima faktor input yaitu sumber (source), tujuan (destination), pesan (message), channel (saluran), dan penerima (receiver). Keberhasilan tweet dakwah Gerakan Sosial Sedekah Rombongan ditunjukkan dari enam faktor output. Pertama, tweet dakwah @SRbergerak berhasil menarik perhatian (attention) masyarakat untuk bersedekah. Kedua, berhasil membuat masyarakat menyukai (liking) dakwah yang dilakukan. Ketiga, berhasil membuat masyarakat mengerti (comprehension) mengenai dakwah yang disampaikan. Keempat, sukses mengumpulkan hasil (yielding) berupa sedekah dari masyarakat. Kelima, berhasil membuat masyarakat mengingat (remembering) dakwah yang dilakukan. Keenam, sukses menggerakkan masyarakat untuk melakukan tindakan (action) berbentuk sedekah. Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi acuan dan pelajaran bagi gerakan serupa lainnya agar dapat menyelenggarakan dakwah yang sukses. Selanjutnya perlu dilakukan penelitian lebih mendalam terhadap dakwah yang dilakukan Sedekah Rombongan di media sosial lainnya seperti Website, Facebook, Instagram, Path, Line, dan YouTube. Kata kunci: komunikasi, dakwah, Twitter, sedekah.} }