%0 Thesis %9 Skripsi %A DWI ARUM ARISTA MASITHOH, NIM. 12600014 %B Fakultas Sains dan Teknologi %D 2016 %F digilib:22379 %I UIN SUNAN KALIJAGA %K Subject Specific Pedagogy (SSP), pendekatan saintifik, pemahaman konsep, kompetensi dasar 3.7 dan 4.6 %P 387 %T PENGEMBANGAN SUBJECT SPECIFIC PEDAGOGY (SSP) MATEMATIKA DENGAN PENDEKATAN SAINTIFIK UNTUK MEMFASILITASI PEMAHAMAN KONSEP SISWA SMP/MTs KELAS VIII PADA KOMPETENSI DASAR 3.7 DAN 4.6 %U https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/22379/ %X Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan dan mendeskripsikan Subject Specific Pedagogy (SSP) Matematika dengan pendekatan saintifik untuk memfasilitasi pemahaman konsep siswa SMP/ MTs kelas VIII pada kompetensi dasar 3.7 dan 4.6 yang layak digunakan dalam proses pembelajaran matematika. Penelitian ini termasuk dalam penelitian pengembangan (Research and Development) dengan menggunakan model prosedural Borg and Gall yang telah disederhakan menjadi 5 langkah yaitu melakukan analisis produk yang akan dikembangkan, mengembangkan produk awal, validasi ahli dan revisi, uji coba lapangan skala kecil dan revisi, kemudian uji coba lapangan skala besar hingga tersusun produk akhir. Pengumpulan data menggunakan pedoman wawancara, lembar skala penilaian SSP, lembar tes, dan angket respon siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa telah berhasil dikembangkan SSP Matematika dengan pendekatan saintifik untuk memfasilitasi pemahaman konsep siswa SMP/MTs kelas VIII pada kompetensi dasar 3.7 dan 4.6 yang berisi Petikan KI dan KD, Petikan Silabus, RPP, LKS, LKS Pedoman Guru, Media Pembelajaran, dan Instrumen Penilaian. Berdasarkan hasil analisis yang dilakukan, diperoleh bahwa SSP berkualitas sangat baik dengan skor rata-rata 237 dari skor maksimal 268 dengan persentase keidealannya adalah 88,43%. SSP Matematika juga telah teruji efektif dalam memfasilitasi pemahaman konsep siswa yang ditunjukan dari nilai rata-rata post-test (73,0) yang lebih besar dari nilai rata-rata pre-test (37,9). Kinerja SSP mencapai kriteria baik dengan persentase siswa yang mencapai KKM sebesar 66,67%. Respon yang diberikan siswa terhadap pembelajaran menggunakan SSP Matematika adalah sangat positif dengan skor rata-rata 65,13 dari skor maksimal 80 dan persentase keidealannya mencapai 81,41%. Kata Kunci: Subject Specific Pedagogy (SSP), pendekatan saintifik, pemahaman konsep, kompetensi dasar 3.7 dan 4.6 %Z Sintha Sih Dewanti, M.Pd.Si.