%0 Thesis %9 Skripsi %A ARDIAN AGUS PERMANA, NIM. 12690021 %B FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI %D 2016 %F digilib:22447 %I UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA %K Pendekatan Brain-Based Learning (BBL), Keterampilan Berpikir Tingkat Tinggi, Motivasi Belajar Fisika, Suhu dan Kalor. %P 320 %T PENGARUH PENDEKATAN BRAIN-BASED LEARNING (BBL) UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERPIKIR TINGKAT TINGGI DAN MOTIVASI SISWA SMA NEGERI 8 YOGYAKARTA KELAS X PADA POKOK BAHASAN SUHU DAN KALOR %U https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/22447/ %X Pendekatan Brain-Based Learning (BBL) merupakan pendekatan yang dirancang sesuai dengan cara kerja alami otak manusia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Pengaruh pendekatan Brain-Based Learning (BBL) terhadap keterampilan berpikir tingkat tinggi siswa pada pokok bahasan suhu dan kalor, (2) Peningkatan keterampilan berpikir tingkat tinggi siswa yang mengikuti pembelajaran menggunakan pendekatan Brain-Based Learning (BBL), (3) Pengaruh pendekatan Brain-Based Learning (BBL) terhadap motivasi belajar fisika siswa pada pokok bahasan suhu dan kalor, (4) Peningkatan motivasi belajar fisika siswa yang mengikuti pembelajaran menggunakan pendekatan Brain-Based Learning (BBL). Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen semu (quasi experiment) dengan pretest-posttest control group design. Variabel dalam penelitian ini meliputi variabel bebas pendekatan Brain-Based Learning (BBL) serta variabel terikat keterampilan berpikir tingkat tinggi dan motivasi belajar fisika siswa. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X MIPA SMA Negeri 8 Yogyakarta tahun ajaran 2015/2016. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik simple random sampling, terpilih kelas X MIPA 5 sebagai kelas eksperimen dan kelas X MIPA 6 sebagai kelas kontrol. Teknik pengambilan data yang digunakan adalah teknik tes dan non tes. Instrumen penelitian yang digunakan adalah lembar soal pretest-posttest keterampilan berpikir tingkat tinggi siswa dan lembar angket motivasi belajar fisika siswa. Teknik analisis data yang digunakan adalah statistik parametrik yaitu uji t dan uji normalized gain (N-Gain). Hasil penelitian menunjukan bahwa: (1) Pendekatan Brain-Based Learning (BBL) berpengaruh terhadap keterampilan berpikir tingkat tinggi siswa pada pokok bahasan suhu dan kalor (taraf signifikansi (sig. 2-tailed) = 0,003 α = 0,05; maka Ha diterima dan Ho ditolak), (2) Pendekatan Brain-Based Learning (BBL) mampu meningkatkan keterampilan berpikir tingkat tinggi siswa pada pokok bahasan suhu dan kalor (N-Gain kelas eksperimen = 0,40 (sedang) N-Gain kelas kontrol = 0,21 (rendah)), (3) Pendekatan Brain-Based Learning (BBL) berpengaruh terhadap motivasi belajar fisika siswa pada pokok bahasan suhu dan kalor (taraf signifikansi (sig. 2-tailed) = 0,000 α = 0,05; maka Ha diterima dan Ho ditolak), (4) Pendekatan Brain-Based Learning (BBL) mampu meningkatkan motivasi belajar fisika siswa pada pokok bahasan suhu dan kalor (N-Gain kelas eksperimen = 0,55 (sedang) N-Gain kelas kontrol = 0,04 (rendah)). %Z Ika Kartika, M.Pd.Si.