relation: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/22590/ title: KUALITAS PELAYANAN PUBLIK KEIMIGRASIAN DALAM PEMBUATAN PASPOR PERSPEKTIF GOOD GOVERNANCE (STUDI DI KANTOR IMIGRASI KELAS I YOGYAKARTA) creator: LUSY SETIOWATI, NIM. 09340026 subject: Ilmu Hukum description: Skripsi ini membahas tentang Kualitas Pelayanan Publik Keimigrasian dalam Pembuatan Paspor Perspektif Good Governance yang terjadi di Kantor Imigrasi Kelas 1 Yogyakarta. Penelitian ini pada fenomena didasarkan pada fakta rendahnya nilai integritas pelayanan keimigrasian khususnya pada pelayanan pembuatan paspor. Pelayanan Publik merupakan bagian dari pembangunan nasional untuk meningkatkan partisipasi masyarakat. Kaitannya dengan hal ini, Kantor Imigrasi Kelas I Yogyakarta menyelenggarakan pelayanan publik yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas dan untuk meningkatkan pelayanan yang dilakukan oleh pihak Kantor Imigrasi Kelas I Yogyakarta(sesuai dengan perspektif Good Governance). Untuk mengetahui tingkat keberhasilan penyelenggaraan kualitas pelayanan publik Kantor Imigrasi Kelas I Yogyakarta tersebut, penyusun berusaha melakukan penelitian lapangan. Demi mendapatkan validitas data, dalam penelitian, penyusun menggunakan beberapa metode untuk mendapatkannya. Metode tersebut antara lain observasi, wawancara dan dokumentasi. Dari hasil penelitian yang penyusun lakukan, dapat disimpulkan bahwa penyelenggaraan pelayanan publik di Kantor Imigrasi Kelas I Yogyakarta ternyata kualitasnya sudah bisa dikatakan sesuai dengan Perspektif Good Governance date: 2016-08-23 type: Thesis type: NonPeerReviewed format: text language: id identifier: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/22590/1/09340026_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf format: text language: id identifier: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/22590/2/09340026_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf identifier: LUSY SETIOWATI, NIM. 09340026 (2016) KUALITAS PELAYANAN PUBLIK KEIMIGRASIAN DALAM PEMBUATAN PASPOR PERSPEKTIF GOOD GOVERNANCE (STUDI DI KANTOR IMIGRASI KELAS I YOGYAKARTA). Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA.