@phdthesis{digilib23219, month = {August}, title = {EFEKTIVITAS PENDIDIKAN MORAL MATEMATIKA DENGAN MODEL ARIAS TERHADAP KEMAMPUAN PENALARAN MATEMATIS DAN PENGEMBANGAN KARAKTER SISWA}, school = {UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA}, author = {NIM. 12600032 UMI ISTIQOMAH}, year = {2016}, note = {Dr. Khurul Wardati, M. Si.}, keywords = {Efektifitas, Pendidikan Moral Matematika (PMM), Model ARIAS, Penalaran Matematis, Karakter.}, url = {https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/23219/}, abstract = {Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas pendidikan moral matematika dengan model ARIAS dibandingkan dengan model pembelajaran konvensional terhadap kemampuan penalaran matematis. Tujuan lainnya, untuk mengetahui efektivitas Pendidikan Moral Matematika dengan model ARIAS dibandingkan dengan model pembelajaran konvensional terhadap pengembangan karakter siswa. Jenis penelitian ini adalah quasi eksperimen dengan desain nonequivalent control group design. Variabel penelitian terdiri dari satu variable bebas yaitu pendidikan moral matematika dengan model ARIAS dan dua Variabel terikat yaitu kemampuan penalaran matematis dan pengembangan karakter siswa. Populasi penelitian terdiri dari siswa kelas VII SMPN 1 Sewon tahun ajaran 2015/2016 yang berjumlah 216 siswa. Penggambilan sampel dilakukan dengan menggunakan teknik simple random sampling. Terpilih siswa kelas VII D sebagai kelas eksperimen dan siswa kelas VII E sebagai kelas kontrol. Teknik analisis data untuk menjawab tujuan penelitian yang pertama menggunakan independent samples t-test karena memenuhi uji prasyarat normalitas dan homogenitas. Sedangkan analisis data untuk menjawab tujuan yang ke dua menggunakan uji mann whitney. Analisis data dibantu dengan program SPSS.17 Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran menggunakan pendidikan moral matematika dengan model ARIAS lebih efektif terhadap kemampuan penalaran matematis siswa dibandingkan dengan model pembelajaran konvensional. Pembelajaran menggunakan pendidikan moral matematika dengan model ARIAS tidak lebih efektif terhadap pengembangan karakter siswa dibandingkan dengan model pembelajaran konvensional.} }