%A SITI NUR RAHMAHWATI NIM. 04390086 %O Pembimbing : Drs. Ibnu Qizam, S.E., M.Si, dan Drs. A. Yusuf Khoiruddin, S.E., M.Si %T FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI DIVIDEND PAYOUT RATIO Studi Empiris Pada Perusahaan Yang Terdaftar Di Jakarta Islamic Index Periode 2000-2004 %X ABSTRAK Dividen merupakan pendapatan yang diperoleh dari penanaman saham setiap periode selama saham masih dimiliki. Para investor yang menanamkan modalnya melalui saham pada perusahaan bertujuan untuk memperoleh pendapatan atau keuntungan. Bagi pihak perusahaan harus dapat mengambil suatu keputusan atau kebijakan dalam membayar laba/dividen kepada para pemegang saham atau menahannya untuk diinvestasikan kembali. Dividen Payout Ratio (DPR) merupakan persentase besarnya dividen yang akan dibayarkan perusahaan dari total earning yang diperoleh perusahaan kepada pemegang saham dan tentunya berupa laba bersih. Penelitian ini bertujuan untuk “menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi dividend payout ratio,†yang mana variabel independennya adalah Debt Equity Ratio (DER), Current Ratio (CR), Earning Per Share (EPS), ukuran perusahaan (size) dan Degree of Operating Leverage (DOL). Sedangkan variabel dependennya adalah Dividend Payout Ratio (DPR). Sesuai dengan latar belakang di atas, rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: bagaimana pengaruh masing-masing variabel independen seperti DER, Current Ratio, EPS, Size dan DOL terhadap Dividend Payout Ratio (DPR) secara parsial pada perusahaan yang terdaftar di JII periode tahun 2000-2004. Penelitian ini termasuk dalam penelitian terapan. Jumlah sampel adalah 30 dengan teknik sampling yang digunakan adalah purposive sampling dengan sampel penuh (full sample). Metode analisis dengan menggunakan analisis regresi linier berganda (multiple regression analysis). Untuk melangkah lebih jauh dalam melakukan analisis, sebuah data harus diuji terlebih dahulu untuk menghindari terjadinya pelanggaran-pelanggaran. Pada model terjadi pelanggaran uji kelayakan model atau uji serentak (Uji F), untuk mengobati pelanggaran ini harus mentransformasi model regresi ke dalam bentuk Lin-Log. Berdasarkan analisis regresi linier berganda dengan menggunakan uji t, dapat disimpulkan bahwa variabel CR dan DOL tidak berpengaruh signifikan terhadap DPR dengan nilai signifikansi di atas 0,05. Variabel DER berpengaruh nagatif terhadap DPR dengan signifikansi 0,001 di bawah 0,05. Variabel EPS juga berpengaruh negatif terhadap DPR dengan nilai signifikansi 0,044 di bawah 0,05. Besarnya nilai size terbukti berpengaruh positif terhadap DPR dengan signifikansi 0,026 di bawah 0,05. Sedangkan dari hasil uji F dapat disimpulkan bahwa variabel DER, CR, EPS, size dan DOL berpengaruh secara bersama-sama pada perusahaan yang terdaftar di JII dengan nilai signifikansi 0,023 di bawah 0,05, artinya bahwa uji kelayakan model telah lolos. %K Dividend Payout Ratio, Studi Empiris, Perusahaan, Jakarta ISlamic Index %D 2009 %I UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta %L digilib2443