relation: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/24629/ title: PERSEPSI PEKERJA PEREMPUAN TERHADAP PEMENUHAN HAK KESEJAHTERAAN TENAGA KERJA MELALUI PROGRAM KESEJAHTERAAN OLEH PT. DJARUM (STUDI KASUS PT. DJARUM, KUDUS, JAWA TENGAH) creator: EKMIL LANA DINA, NIM. 13250011 subject: Kesejahteraan Sosial description: PT. Djarum merupakan salah satu perusahaan rokok terbesar di Indonesia. Industri rokok di Indonesia memberikan kontribusi besar pada perekonomian Negara yaitu dalam hal kemampuan menyerap tenaga kerja dan besarnya jumlah cukai yang dibayarkan. Diperkirakan hampir 10% penduduk Indonesia menggantungkan hidupnya dari industri rokok dengan seluruh aspek pendukungnya. Keberadaan industri rokok di Kota Kudus berpengaruh terhadap kehidupan masyarakatnya khususnya pada bidang ekonomi. Industri rokok di Kota Kudus juga sebagai tonggak perekonomian yang sangat penting. Sebagian mata pencaharian utama masyarakat Kudus berada di PT. Djarum. Sehingga mereka dapat memenuhi kebutuhan hidup mereka dari upah yang diterima dari bekerja. Buruh merupakan partner yang mendukung proses kelancaran produksi. Mayoritas karyawan PT. Djarum berjenis kelamin perempuan. Oleh karena itu, penulis memutuskan untuk menjadikan perusahaan ini menjadi objek penelitian tentang Persepsi Pekerja Perempuan terhadap Pemenuhan Hak Kesejahteraan Tenaga Kerja Melalui Program Kesejahteraan oleh PT. Djarum. Penelitian ini bersifat kualitatif dengan instrumen pengumpulan data melalui studi observasi, wawancara, dokumentasi dan studi kepustakaan. Dalam penelitian ini digunakan perspektif sosiologi, sedangkan analisis data yang diperoleh dilakukan dengan statistik deskriptif sehingga dapat menghasilkan paparan informasi yang selektif dan komprehensif dengan melalui reduksi data. Kemudian, dilakukan verifikasi data dan pada tahap ini peneliti melakukan interpretasi terhadap data sehingga dapat memiliki makna. Hasil penelitian menemukan bahwa persepsi pekerja perempuan terhadap pemenuhan hak kesejahteraan tenaga kerja melalui program kesejahteraan oleh PT. Djarum dapat ditinjau dari tiga perspektif yaitu 1) tentang kesejahteraan buruh secara umum sudah cukup karena apa yang mereka dapatkan sudah sesuai dengan yang diharapkan, 2) tentang upah pekerja perempuan diposisikan sudah sesuai dengan yang diharapkan, dan 3) tentang jaminan pekerja perempuan yang menunjukkan bahwa jaminan yang diberikan oleh perusahaan sudah sesuai dengan yang diharapkan dan cenderung mengalami kenaikan ke arah yang lebih baik. Sedangkan faktor yang mempengaruhi persepsi buruh berasal dari faktor internal dan faktor eksternal date: 2017-02-17 type: Thesis type: NonPeerReviewed format: text language: id identifier: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/24629/1/13250011_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf format: text language: id identifier: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/24629/2/13250011_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf identifier: EKMIL LANA DINA, NIM. 13250011 (2017) PERSEPSI PEKERJA PEREMPUAN TERHADAP PEMENUHAN HAK KESEJAHTERAAN TENAGA KERJA MELALUI PROGRAM KESEJAHTERAAN OLEH PT. DJARUM (STUDI KASUS PT. DJARUM, KUDUS, JAWA TENGAH). Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.