relation: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/24917/ title: ANALISIS PENGARUH VARIABEL MAKROEKONOMI TERHADAP JAKARTA ISLAMIC INDEX (STUDI PADA TAHUN 2008-2015) creator: MUHAMMAD IMRON ROHMATUL INSAN, NIM. 13810077 subject: Ekonomi Islam description: Penelitian ini merupakan studi untuk mengetahui pengaruh variabel makroekonomi terhadap Jakarta Islamic Index (JII). Variabel makroekonomi yang digunakan dalam penelitian ini diantaranya inflasi, Sertifikat Bank Indonesia (SBI), Sertifikat Bank indonesia Syariah (SBIS), nilai tukar dan pertumbuhan ekonomi. Metode yang digunakan adalah analisis Vector Error Correction Model (VECM) dengan data time series dari bulan April 2008 sampai Maret 2015. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa variabel inflasi berpengaruh negatif dengan kontribusi sebesar 35,15% , Sertifikat Bank Indonesia (SBI) berpengaruh negatif dengan kontribusi sebesar 0,61 dan pertumbuhan ekonomi berpengaruh negatif dengan kontribusi sebesar 34,53% terhadap indeks Jakarta Islamic Index (JII). Sementara variabel nilai tukar dan Sertifikat Bank Indonesia Syariah (SBIS) berpengaruh positif dengan kontribusi masing-masing sebesar 12,1% dan 3,93% terhadap Jakarta Islamic Index (JII). date: 2017-02-28 type: Thesis type: NonPeerReviewed format: text language: id identifier: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/24917/2/13810077_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf format: text language: id identifier: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/24917/1/13810077_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf identifier: MUHAMMAD IMRON ROHMATUL INSAN, NIM. 13810077 (2017) ANALISIS PENGARUH VARIABEL MAKROEKONOMI TERHADAP JAKARTA ISLAMIC INDEX (STUDI PADA TAHUN 2008-2015). Skripsi thesis, UIN Sunan Kalijaga.