relation: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/2843/ title: METODE PEMBELAJARAN TAZWIDUL MUFRADAT DI ASRAMA SAKAN THULLAB YAYASAN ALI MAKSUM PONDOK PESANTREN KRAPYAK YOGYAKARTA creator: Aip Syamsul Ma'arif NIM. 03420251, subject: Pendidikan Bahasa Arab description: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Proses Pelaksanaan, Efektivitas Metode dalam Pembelajaran Tazwidul Mufradat dan untuk mengetahui Faktor-Faktor apa saja yang mendukung dan menghambat terhadap pembelajaran mufradat dengan metode Pembelajaran Tazwidul Mufradat di Asrama Sakan Thullab Yayasan Ali maksum Krapyak Yogyakarta. Dengan penelitian ini diharapkan dapat memberikan wawasan dan menyempurnakan sistem pembelajaran kepada semua pihak yang berkecimpung di pembelajaran mufradat umumnya, dan khususnya Asrama Sakan Thullab Yayasan Ali Maksum sendiri sebagai tempat dilakukannya penelitian ini. Dalam skripsi ini penulis hendak menggambarkan tentang pembelajaran tazwidul mufradat dengan metode langsung,metode mim-mem, metode Aural-Oral Approach, metode Gramatika dan Tarjamah yaitu pembelajaran yang dilakukan secara induksi yang diawali contoh-contoh dengan materi mufradat yang disajikan dalam setiap pertemuan. Latar belakang penelitian ini adalah idealnya guru mufradat yang banyak memberikan contoh-contoh dengan membuat kalimat, Akan tetapi dari hasil pra survai di Asrama Sakan Thullab Yayasan Ali Maksum, ternyata seorang guru dalam pembelajaran tazwidul mufradat di Asrama Sakan Thullab Yayasan Ali Maksum menggunakan metode mim-mem (meniru dan menghafal) dahulu sebelum masuk ke metode-metode lainnya berikut contoh-contoh. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dan dilakukan di Asrama Sakan Thullab yang duduk di kelas III MA Ali Maksum Krapyak Yogyakarta. Metode pengumpulan data yang penulis gunakan dalam penelitian ini adalah Interview, Observasi dan Dokumentasi. Analisis data yang berhasil dikumpulkan, dan dari makna itu ditarik kesimpulan. Adapun hasil dari penelitian ini berdasarkan data yang diperoleh dan analisis terhadapnya dapat disimpulkan sebagai berikut : 1. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran tazwidul mufradat dengan menggunakan 4 metode di Asrama Sakan Thullab pada kelas III MA Ali Maksum sudah berjalan dengan baik dan yang paling dominan adalah metode Mim-mem (Meniru dan menghafal). 2. Faktor pendukung terhadap pembelajaran tazwidul mufradat di Asrama Sakan Thullab pada kelas III MA Ali Maksum Krapyak Yogyakarta adalah: santri pelajar sudah mempunyai dasar-dasarnya dalam mempelajari bahasa Arab sehingga memudahkan dalam proses pembelajarannya, karena di Asrama ini diajarkan juga Nahwu sharaf dan adanya materi atau pelajaran lain yang dapat dikaitkan dengan pembelajaran tazwidul mufradat seperti muhadatsah, sorogan bandongan dan lainnya, pelajaran yang diampu oleh guru sesuai dengan kompetensinya. Sedangkan faktor yang menghambat dalam pembelajaran tazwidul mufradat, antara lain: tidak adanya supervisi individualisasi dan waktu yang diberikan untuk jam pelajaran tazwidul mufradat sedikit. date: 2009-07-22 type: Thesis type: PeerReviewed format: text language: en identifier: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/2843/1/BAB%20I%2C%20IV.pdf format: text language: en identifier: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/2843/2/BAB%20II%2C%20III.pdf identifier: Aip Syamsul Ma'arif NIM. 03420251, (2009) METODE PEMBELAJARAN TAZWIDUL MUFRADAT DI ASRAMA SAKAN THULLAB YAYASAN ALI MAKSUM PONDOK PESANTREN KRAPYAK YOGYAKARTA. Skripsi thesis, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.