%0 Thesis %9 Skripsi %A DEWI HALIMAH, NIM. 14810006 %B Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam %D 2018 %F digilib:30009 %I UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta %K Pertumbuhan ekonomi, Sektor potensial, Program Pemerintah, LQ, Shift Share, Tipologi Klassen %P 134 %T ANALISIS PERTUMBUHAN EKONOMI DAN PENGEMBANGAN SEKTOR POTENSIAL DAERAH DI KABUPATEN WONOSOBO TAHUN 2012 – 2016 SKRIPSI %U https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/30009/ %X Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan menentukan sektor-sektor perekonomian potensial daerah di Kabupaten Wonosobo serta menganalisis bagaimana implementasi program pemerintah daerah untuk sektor potensial tersebut, sehingga dapat digunakan sebagai pedoman untuk menentukan tindakan apa yang harus dilakukan guna mempercepat laju pertumbuhan yang ada. Dalam penelitian ini, data yang digunakan adalah data sekunder dengan kurun waktu (time series) dari PDRB Kabupaten Wonosobo dan Provinsi Jawa Tengah tahun 2012-2016. Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini yaitu : 1) Analisis Location Quotient (LQ), 2) Analisis Shift Share, dan 3) Analisis Tipology Klassen. Berdasarkan hasil analisis Location Quotient (LQ) maka dapat diketahui bahwa terdapat sepuluh sektor yang menjadi basis atau yang menjadi sektor unggulan sebagai penunjang pertumbuhan ekonomi Kabupaten Wonosobo tahun 2012 – 2016. Analisis Shift Share menunjukkan bahwa sektor yang merupakan sektor kompetitif adalah sektor Pertanian, Kehutanan dan Perikanan karena memiliki nilai paling tinggi setiap tahunnya. Analisis Tipology Klassen menunjukkan yang merupakan sektor maju dan tumbuh pesat adalah sektor Pertanian, Kehutanan dan Perikanan. Dari hasil ketiga analisis tersebut, maka sektor ekonomi Kabupaten Wonosobo yang masuk dalam kriteria suatu sektor unggulan adalah sektor Pertanian, Kehutanan, dan Perikanan. Kemudian adanya program pemerintah untuk sektor unggulan membuktikan adanya usaha dari pemerintah khususnya Kabupaten Wonosobo untuk meningkatkan sektor pertanian, Kehutanan dan Perikanan. %Z Miftakhul Choiri, S.Sos.I., M.S.Iselaku