eprintid: 31877 rev_number: 11 eprint_status: archive userid: 71 dir: disk0/00/03/18/77 datestamp: 2018-12-06 02:53:22 lastmod: 2018-12-06 02:53:22 status_changed: 2018-12-06 02:53:22 type: thesis metadata_visibility: show creators_name: ENGGAR SARI WENING, NIM. 14410061 title: PERAN GURU AKIDAH AKHLAK DALAM MENGATASI PERILAKU HEDONIS SISWA KELAS XII SMK MUHAMMADIYAH PRAMBANAN SLEMAN ispublished: pub subjects: P divisions: jur_pai full_text_status: restricted keywords: Peran Guru, Akidah Akhlak, Perilaku Hedonis note: Drs. Ahmad Hanany Naseh, MA abstract: Enggar Sari Wening. Peran Guru Akidah Akhlak dalam Mengatasi Perilaku Hedonis Siswa Kelas XII SMK Muhammadiyah Prambanan Sleman. Skripsi. Jurusan Pendidikan Agama Islam Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, 2018. Latar belakang penelitian ini adalah bahwa usia remaja merupakan usia dimana seseorang rentan terpengaruh hal-hal negatif dari luar. Salah satunya, yakni paham hedonisme. Perilaku hedonis apabila tidak segera diatasi dapat menimbulkan dampak yang buruk. Sehingga dibutuhkan pengawasan serta bimbingan, khususnya oleh guru akidah akhlak karena pendidikan moral dan agama dapat membantu untuk mengendalikan tingkah laku remaja. Adapun yang menjadi permasalahan dalam penelitian ini adalah: apa bentuk perilaku hedonis, apa faktor penyebab perilaku hedonis, bagaimana peran guru akidah akhlak dalam mengatasi perilaku hedonis, serta apa hambatan yang dihadapi guru akidah akhlak dalam mengatasi perilaku hedonis siswa kelas XII SMK Muhammadiyah Prambanan Sleman. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bentuk perilaku dan faktor penyebab perilaku hedonis serta peran sekaligus hambatan guru dalam mengatasi perilaku hedonis siswa kelas XII. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan mengambil latar SMK Muhammadiyah Prambanan Sleman. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan: (1) Bentuk perilaku hedonis siswa meliputi sikap konsumtif, mengikuti trend, dan pandangan hidup materialistis. (2) Faktor penyebab perilaku hedonis siswa ada 3, yaitu faktor keluarga, lingkungan, serta perkembangan zaman. (3) Terdapat 4 peran guru akidah akhlak dalam mengatasi perilaku hedonis siswa, yakni penekanan materi, menekankan penilaian pada perilaku, melakukan pendekatan, serta pertemuan dengan orang tua. (4) Hambatan guru akidah akhlak dalam mengatasi perilaku hedonis siswa, yakni kurangnya respon, orang tua pasif, waktu pengawasan kurang, serta adanya provokasi dari luar. date: 2018-06-23 date_type: published institution: UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA department: FAKULTAS ILMU TARBIYAH DAN KEGURUAN thesis_type: skripsi thesis_name: other citation: ENGGAR SARI WENING, NIM. 14410061 (2018) PERAN GURU AKIDAH AKHLAK DALAM MENGATASI PERILAKU HEDONIS SISWA KELAS XII SMK MUHAMMADIYAH PRAMBANAN SLEMAN. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA. document_url: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/31877/2/14410061_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf document_url: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/31877/1/14410061_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf