%A NIM. 13610054 NUNUNG INAYAH
%O Dr. Khurul Wardati, M.Si
%T AUTENTIKASI IDENTITAS DIGITAL MENGGUNAKAN
GRUP MATRIKS POLINOMIAL ATAS LAPANGAN
BERHINGGA
%X Autentikasi merupakan proses verifikasi pengirim informasi dengan tujuan
untuk menguji keabsahan atau keaslian pengirim informasi. Semakin banyaknya
pengguna jalur komunikasi umum yang tidak aman, penggunaan autentikasi menjadi
penting yaitu sebagai sarana untuk mencegah terjadinya suatu aksi penyamaran
identitas atas nama orang lain. Protokol autentikasi dapat dimodivikasi dari suatu
protokol perjanjian kunci, yaitu skema yang digunakan untuk menyepakai kunci rahasia
yang sama oleh pihak-pihak pengguna jalur komunikasi umum tanpa harus
bertemu secara langsung. Protokol perjanjian kunci yang secara luas dikenal adalah
protokol perjanjian kunci Diffie-Hellman yang keamanannya diletakan pada kesulitannya
dalam memecahkan masalah logaritma diskrit pada suatu grup komutatif
berupa grup siklik. Saat ini, protokol perjanjian kunci Diffie-Hellman sudah banyak
dikembangkan dengan memanfaatkan struktur aljabar non-komutatif.
Himpunan matriks invertibel berorde n _ n dengan entri-entri elemen dari
GF(pm), yaitu GLn(GF(pm)) merupakan grup non-komutatif terhadap operasi
pergandaan. Cara mengkontruksi lapangan berhingga GF(pm) bisa dengan menggunakan
pendekatan ring faktor oleh suatu ideal maksimal. Diberikan lapangan F,
maka dapat dibentuk suatu ring polinomial F[x]. Misalkan f(x) merupakan polinomial
irredusibel berderajat m di F[x], maka ring faktor F[x]=hf(x)i yang terbentuk
merupakan lapangan berhingga berorde pm, dinotasikan dengan GF(pm).
Penelitian ini memaparkan tentang autentikasi identitas digital yang dimodivikasi
dari suatu protokol perjanjian kunci atas grup non-komutatif. Grup nonkomutatif
yang digunakan berupa grup matriks polinomial atas lapangan berhingga
GLn(GF(pm)). Tingkat keamanannya didasarkan pada permasalahan konjugasi
dalam menyembunyikan subgrup komutatif dari GLn(GF(pm)). Perhitungan
autentikasi identitas digital menggunakan grup matriks polinomial atas lapangan
berhingga diuji coba menggunakan software MAPLE 18 dengan memilih grup matriksnya
berupa GL3(GF(24)
%K Protokol perjanjian kunci, Diffie-Hellman, autentikasi, grup
non-komutatif, lapangan Galois , grup matriks polinomial
%D 2018
%I UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA
%L digilib32121