relation: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/33469/ title: PEMBELAJARAN MAHA̅ RAH AL-KALA̅M MENGGUNAKAN DIRECT METHOD DI JURUSAN PENDIDIKAN BAHASA ARAB UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA 2014-2016 creator: Mukhamad Syaiful Umam, NIM: 12420083 subject: Bahasa Arab description: Latar belakang penelitian ini adalah bahasa sebagai alat komunikasi memerlukan teknik dan metode dalam mengajarkannya. Kaitanya dengan hal ini, berkembangnya metode sangat berpengaruh kepada keberhasilan penyampaian pemahaman materi. oleh karenanya, perlu adanya sebuah paparan metode yang sering dipakai dalam penguasaan bahasa Arab/maha̅ rah al-kala̅ m, dalam hal ini adalah Direct Method (Thori̅ qoh Muba̅ syaroh). Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatifdeskriptif dimana penulis menyajikan paparan data proses pembelajaran maha̅ rah al-kala̅ m di jurusan Pendidikan Bahasa Arab UIN Sunan Kalijaga, selanjutnya di analisis bagaimana proses penyampaian menggunakan metode tersebut, dan beberapa faktor pendukung dan penghambat yang dialami oleh mahasiswa maupun dosen dalam proses belajar mengajar menggunakan metode tersebut. Adapun pengumpulan datanya menggunakan metode angket, observasi, wawancara dan dokumentasi. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa : proses pembelajaran maha̅ rah alkala̅ mberjalan dengan baik setiap pertemuannya, mahasiswa mengikuti pembelajaran dengan baik, tetapi beberapa mahasiswa mengganggap bahwa pembelajaran maha̅ rah al-kala̅ mitu menegangkan. Mahasiswa merasa kesulitan ketika dosen menggunakan bahasa Arab di kelas. Namun hal ini dapat diatasi dosen dengan menggunakan strategi pembelajaran yang kreatif. Faktor pendukung yang dihadapi dosen dan mahasiswa diantaranya : tersedianya beberapa fasilitas sarana dan prasarana di kelas, adanya RPS bagi masing-masing dosen, mayoritas mahasiswa PBA memahami bahasa Arab.Sementara itu, hambatannya antara lain: Latar belakang dan pengetahuan/pengalaman mahasiswa yang berbeda-beda, lingkungan yang belum mendukung terciptanya area berbahasa, dan belum adanya fasilitas laboratorium bahasa. Keunggulan Direct Method yaitu; Mahasiswa PBA mendengarkan langsung bahasa Arab pada native spiker, Mahasiswa dapat mempraktekan berbicara dengan dosen/mahasiswa (teman sejawat) menggunakan bahasa Arab, lingkungan bahasa Arab/bi̅ ah lughowiyah akan tercipta dengan diterapkanya Direct Method. Sementara kelemahan Direct Method antara lain yaitu: Direct Methodsulit diterapkan bagi sebagian kecil mahasiswa PBA, Direct Method membuat suasana dikelas menjadi tegang jika tidak di barengi dengan strategi yang baik. Kata kunci : Maharah al-Kalam, Direct Method, PBA UIN Sunan Kalijaga date: 2018-08-15 type: Thesis type: NonPeerReviewed format: text language: id identifier: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/33469/1/12420083_BAB-I_IV_atau%20V_DAFTAR%20PUSTAKA.pdf format: text language: id identifier: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/33469/2/12420083_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf identifier: Mukhamad Syaiful Umam, NIM: 12420083 (2018) PEMBELAJARAN MAHA̅ RAH AL-KALA̅M MENGGUNAKAN DIRECT METHOD DI JURUSAN PENDIDIKAN BAHASA ARAB UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA 2014-2016. Skripsi thesis, UIN Sunan Kalijaga.