@phdthesis{digilib34599, month = {January}, title = {PENGEMBANGAN MASYARAKAT BERBASIS EKOWISATA DAN DAMPAKNYA TERHADAP KESEJAHTERAAN SOSIAL (STUDI KASUS EKOWISATA TAMAN SUNGAI MUDAL DUSUN BANYUNGANTI DESA JATIMULYO KECAMATAN GIRIMULYO KULON PROGO)}, school = {UIN Sunan Kalijaga}, author = {NIM 14250061 Teguh Setiyadi}, year = {2019}, note = {Abidah Muflihati, M. Si}, keywords = {Ekowisata, Kesejahteraan Sosial, Pengembangan Masyarakat}, url = {https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/34599/}, abstract = {Ekowisata adalah perjalanan wisata yang bertanggung jawab terhadap kelestarian lingkungan dan kesejahteraan masyarakat setempat. Peran aktif dalam mengelola potensi ekowisata ini penting karena pengetahuan alam dan potensi budaya memiliki nilai jual sebagai daya tarik ekowisata. Perkembangan ekowisata dapat mempengaruhi kesejahteraan sosial masyarakat setempat. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengembangan masyarakat berbasis ekowisata dan dampak ekowisata Taman Sungai Mudal terhadap kesejahteraan sosial masyarakat Dusun Banyunganti, Jatimulyo, Girimulyo, Kulon Progo, setelah adanya ekowisata berbasis masyarakat Taman Sungai Mudal. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif, sedangkan metode yang digunakan dalam memilih informan adalalah snowball sampling, adapun informan yang diambil adalah pengelola ekowisata TSM, Dukuh Banyunganti, pedagang di sekitar area wisata dan warga Banyunganti yang tidak terlibat di pengelolaan TSM. Teknik pengumpulan datanya menggunakan observasi, dokumentasi dan wawancara. Validitas data akan dilihat dengan menggunakan teknik triangulasi data, sedangkan analisis data melalui tiga proses yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan, kehadiran ekowisata Taman Sungai Mudal memiliki dampak terhadap kesejahteraan sosial masyarakat Dusun Banyunganti, terutama pada beberapa aspek, yaitu; aspek sosial, aspek rekreasional, aspek fisik, aspek ekonomi, aspek jaminan sosial dan aspek lingkungan. Dari beberapa aspek tersebut, aspek ekonomi merupakan aspek yang paling terasa dampaknya, salah satu indikatornya adalah munculnya mata pencaharian baru bagi masyarakat Banyunganti, meskipun bersifat mata pencaharian tambahan. Kata kunci: Ekowisata, Kesejahteraan Sosial, Pengembangan Masyarakat} }