relation: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/35574/ title: PENGARUH BUDAYA KAIZEN DAN MOTIVASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN (Studi Pada PT BPRS Mitra Harmoni Yogyakarta) creator: RIZKI LINDA AFISKA, NIM. 15820038 subject: Perbankan Syariah description: Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh budaya Kaizen yang terdiri dari: pendidikan dan pelatihan, hubungan kerja, tempat kerja, kepemimpinan dan disiplin kerja, serta motivasi terhadap kinerja karyawan PT BPRS Mitra Harmoni Yogyakarta.Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer. Sampel dalam penelitian ini adalah sebanyak 32 responden. Metode analisis data yang digunakan adalah uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik dan uji hipotesismenggunakan SPSS Versi 20.0 for windows. Hasil penelitian berdasarkan analisis regresi linear berganda menunjukkan bahwa variabel budaya Kaizen dan motivasi secara bersama-sama berpengaruh terhadap kinerja karyawan BPRS Mitra Harmoni Yogyakarta. Secara parsial, variabel pendidikan dan pelatihan, disiplin kerja, dan motivasi berpengaruh positif signifikan terhadap kinerja karyawan dan sisanya variabel hubungan karyawan, tempat kerja dan kepemimpinan tidak berpengaruh terhadap kinerja karyawan. Variabel budaya Kaizen dan motivasi memberikan kontribusi sebesar 61,3% dengan nilai R2 sebesar 0,631 terhadap kinerja karyawan, dan sisanya 39,7% dipengaruhi oleh model lain di luar penelitian. Kata Kunci: Budaya Kaizen, Pendidikan dan Pelatihan, Hubungan Kerja, Tempat Kerja, Kepemimpinan, Disiplin Kerja, Motivasi, dan Kinerja Karyawan date: 2019-05-07 type: Thesis type: NonPeerReviewed format: text language: id identifier: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/35574/1/15820038_BAB%20I_%20BAB_TERAKHIR_DAFTAR_PUSTAKA.pdf format: text language: id identifier: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/35574/2/15820038_BAB%20II_S.D_SEBELUM_BAB_TERAKHIR.pdf identifier: RIZKI LINDA AFISKA, NIM. 15820038 (2019) PENGARUH BUDAYA KAIZEN DAN MOTIVASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN (Studi Pada PT BPRS Mitra Harmoni Yogyakarta). Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.