%0 Thesis %9 Skripsi %A Asyis Fahma Fauzi, NIM: 14480134 %B FAKULTAS ILMU TARBIYAH DAN KEGURUAN %D 2019 %F digilib:36192 %I UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA %K Efektivitas, pembelajaran tematik, media videoscribe, hasil belajar %P 201 %T EFEKTIVITAS MEDIA PEMBELAJARAN VIDEOSCRIBE PADA TEMA MAKANAN SEHAT SUBTEMA 1 PEMBELAJARAN 5 TERHADAP HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS V SD MUHAMMADIYAH BODON %U https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/36192/ %X Asyis Fahma Fauzi Efektivitas Media Videoscribe pada Pembelajaran Tematik Tema Makanan Sehat Subtema 1 Pembelajaran 5 Terhadap Hasil Belajar Peserta Didik Kelas V SD Muhammadiyah Bodon. Skripsi. Yogyakarta: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Sunan Kalijaga, 2019. Penelitian bertujuan untuk mengetahui efektivitas media videoscribe pada pembelajaran tematik tema makanan sehat subtema 1 pembelajaran 5 peserta didik kelas V SD Muhammadiyah Bodon. Jenis penelitian yang digunakan eksperimen semu (quasi eksperiment). Populasi dan sampel dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas V SD Muhammadiyah Bodon yang berjumlah 56 peserta didik terdiri dari 2 kelas, yaitu kelas VB sebagai kelas kontrol dan kelas VC sebagai kelas eksperimen. Teknik pengambilan sampel yang digunakan cluster sampling. Pengumpulan data menggunakan tes, wawancara, dan dokumentasi. Instrumen tes menggunakan jenis tes uraian yang melalui analisis validitas dan realiabilitas. Teknik analisis data dengan uji prasyarat dan uji hipotesis. Uji prasyarat berupa uji normalitas dan homogenitas, sedangkan uji hipotesis menggunakan analisis statistika parametrik yaitu Independent Samples Test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa:1) terdapat perbedaan hasil belajar antara peserta didik yang mendapatkan pembelajaran menggunakan media videoscribe dengan peserta didik yang menggunakan media powerpoint. Hal ini dibuktikan dari analisis uji t data pengujian menggunakan tingkat sigifikasi 0,05 atau tingkat kepercayaan sebesar 95%. 2) Hasil uji efektivitas menggunakan uji Gain Score diperoleh 0,50 (interpretasi sedang). Artinya media videoscribe teruji efektif dalam pembelajaran tematik tema makanan sehat subtema 1 pembelajaran 5. Kata kunci: Efektivitas, pembelajaran tematik, media videoscribe, hasil belajar %Z Fitri Yuliawati, M. Pd.,