relation: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/36929/ title: APLIKASI EDIBLE FILM DARI EKSTRAK KACANG KEDELAI DENGAN PENAMBAHAN TEPUNG TAPIOKA DAN GLISEROL SEBAGAI PENGEMAS ANGGUR HIJAU ( VITIS VINIFERA L ) creator: NUR ALFREDA EKA PRATIWI, NIM. 15630001 subject: Kimia description: Telah dilakukan penelitian tentang pembuatan dan karakterisasi edible film yang terbuat dari ekstrak kacang kedelai dengan penambahan tepung tapioka dan gliserol yang diaplikasikan terhadap anggur hijau. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan pengaruh penambahan gliserol terhadap sifat fisik pengemas yang dihasilkan serta pengaruh variasi pencelupan buah anggur pada larutan pengemas terhadap kualitas buah anggur. Tahapan penelitian ini yaitu pembuatan ekstrak kedelai, pembentukan film, karakterisasi film, Water Vapor Transmission Rate (WVTR), serta uji aplikasi larutan pengemas terhadap kualitas anggur hijau dengan menggunakan uji susut bobot dan warna. Variasi gliserol (0.5; 1; 1.5; 2; 3; 5%) dan hasil optimum digunakan untuk melapisi anggur hijau. Hasil menunjukkan bahwa komposisi optimum pada pembuatan edible film diperoleh pada edible film dengan penambahan konsentrasi gliserol sebanyak 2%. Penambahan konsentrasi gliserol 2% dapat mempengaruhi sifat fisik dari edible film dengan ketebalan 0.1235mm, kuat tarik 2.4768 MPa, elongasi 66,8786%, modulus young 0.03702 dan water vapor transmission rate (WVTR) 2.5306 g/m2.jam dan variasi pengulangan pencelupan tidak terdapat beda nyata pada susut bobot tetapi, pada variasi pencelupan 6 kali pengulangan pencelupan dapat mempertahankan kecerahan dan warna hijau dari anggur hijau date: 2019-07-25 type: Thesis type: NonPeerReviewed format: text language: id identifier: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/36929/1/15630001_BAB-I_IV-ATAU-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf format: text language: id identifier: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/36929/2/15630001_BAB-II_sampai_sebelum-BAB-TERAKHIR.pdf identifier: NUR ALFREDA EKA PRATIWI, NIM. 15630001 (2019) APLIKASI EDIBLE FILM DARI EKSTRAK KACANG KEDELAI DENGAN PENAMBAHAN TEPUNG TAPIOKA DAN GLISEROL SEBAGAI PENGEMAS ANGGUR HIJAU ( VITIS VINIFERA L ). Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.