%0 Thesis %9 Masters %A SITI MUNFARIDA, NIM. 17208011010 %B Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam %D 2019 %F digilib:37654 %I UIN Sunan Kalijaga %K Pendapatan Asli Daerah, Dana Alokasi Umum, Rasio Efektivitas, Rasio Kemandirian, Indeks Pembangunan Manusia, Kinerja Keuangan Daerah %P 141 %T PENGARUH PENDAPATAN ASLI DAERAH, DANA ALOKASI UMUM, RASIO EFEKTIVITAS DAN RASIO KEMANDIRIAN TERHADAP INDEKS PEMBANGUNAN MANUSIA DI PROVINSI JAWA TENGAH TAHUN 2015-2017 %U https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/37654/ %X Penelitian ini bertujuan untuk menganilisis pengaruh dari Pendapatan Asli Daerah (PAD), Dana Alokasi Umum (DAU), Rasio Efektivitas dan Rasio Kemandirian terhadap Indeks Pembangunan Manusia (IPM). Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kuantitatif. Populasi dari penelitian ini adalah 35 Kabupaten/Kota di Provinsi Jawa Tengah tahun 2015-2017. Berdasarkan teknik purposive sampling diperoleh 24 sampel yang dapat dianalisis. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi data panel. Dan olah data menggunakan program Eviews versi 10. Hasil pengujian menunjukkan bahwa, pertama pendapatan asli daerah berpengaruh secara signifikan positif terhadap indeks pembangunan manusia. Kedua, dana alokasi umum berpengaruh secara signifikan positif terhadap indeks pembangunan manusia. Ketiga, rasio kefektivan tidak berpengaruh signifikan terhadap indeks pembangunan manusia. Keempat, rasio kemandirian tidak berpengaruh signifikan terhadap indeks pembangunan manusia. Kata kunci: Pendapatan Asli Daerah, Dana Alokasi Umum, Rasio Efektivitas, Rasio Kemandirian, Indeks Pembangunan Manusia, Kinerja Keuangan Daerah. %Z Dr. Sunaryati, SE., M. Si