relation: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/39043/ title: PEMBELAJARAN DENGAN METODE AN-NAṢR DAN PENGARUH TERHADAP KEMAMPUAN MENERJEMAHKAN DAN MEMAHAMI TEKS AL-QUR`AN DAN HADIṠ SISWA KELAS VIII MTs NEGERI 3 BANYUMAS creator: Latifatul Azizah, NIM. 17204010130 subject: Pendidikan Agama Islam description: Pembelajaran al-Qur’an Hadiṡ di Madrasah dalam pelaksanaannya masih menunjukkan adanya beberapa permasalahan, khususnya dalam menerjemahkan dan memahami teks al-Qur’an Hadiṡ. Metode yang selama ini digunakan lebih menitikberatkan pada metode ceramah, sehingga tujuan yang dicapai belum tepat sasaran. Dampak dari pembelajaran ini siswa masih merasa kesulitan dalam menerjemah dan memahami ayat al-Qur’an atau Hadiṡ, sehingga berpengaruh terhadap hasil pembelajaran. Berangkat dari permasalahan inilah, perlu diterapkan metode alternatif yaitu metode An-Naṣr yang didesain khusus untuk kemampuan menerjemahkan dan memahami teks al-Qur’an Hadis. Penerapan metode An-Naṣr berimplikasi pada kemampuan menerjemah dan memahami teks al-Qur’an Hadiṡ karena sesuai teori pembelajaran kognitif khususnya teori pengolahan informasi, pola pengulangan yang dilaksanakan dalam metode sejalan dengan teori pengolahan informasi yaitu tahap encoding, penyimpanan informasi dan pengambilan kembali informasi. Berdasarkan permasalahan di atas tujuan dari penelitian ini adalah: mengetahui penerapan metode An-Naṣr dalam pembelajaran Al-Qur`an Hadiṡ serta mengetahui perbedaan dan pengaruh kemampuan menerjemah dan memahami teks al-Qur`an dan Hadiṡ antara kelas eksperimen dengan kelas kontrol pada siswa kelas VIII MTs Negeri 3 Banyumas. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan metode eksperimen. Data penelitian diambil dengan menggunakan eksperimen, observasi, wawancara, tes, dan dokumentasi. Penelitian ini menggunakan statistik deskriptif dan statistik inferensial. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) Penerapan metode An-Naṣr yang dapat berpengaruh terhadap kemampuan menerjemah dan memahami teks al- Qur’an Hadiṡ adalah dengan menerapkan sesuai prosedur, pergantian pola dalam menerjemahkan, penggunaan modul, serta keaktifan siswa dalam melaksanakan metode secara urut dan sistematis. (2) Terdapat perbedaan kemampuan siswa kelas kontrol (69,31) dan kelas eksperimen (89,17) dalam kemampuan menerjemah dan memahami teks Qur’an Hadiṡ (3) pengaruh pada kemampuan menerjemahkan teks al-Qur’an Hadiṡ pada kelas eksperimen memberikan sumbangan sebesar 57,2 %(4) pengaruh pada kemampuan memahami teks al- Qur’an Hadiṡ pada kelas eksperimen memberikan sumbangan sebesar 42 % date: 2019-08-27 type: Thesis type: NonPeerReviewed format: text language: id identifier: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/39043/1/17204010130_BAB%20I_BAB%20IV_DAFTAR%20PUSTAKA.pdf format: text language: id identifier: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/39043/2/17204010130_BAB%20II%2C%20BAB%20III.pdf identifier: Latifatul Azizah, NIM. 17204010130 (2019) PEMBELAJARAN DENGAN METODE AN-NAṢR DAN PENGARUH TERHADAP KEMAMPUAN MENERJEMAHKAN DAN MEMAHAMI TEKS AL-QUR`AN DAN HADIṠ SISWA KELAS VIII MTs NEGERI 3 BANYUMAS. Masters thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.