eprintid: 39143 rev_number: 11 eprint_status: archive userid: 111 dir: disk0/00/03/91/43 datestamp: 2020-07-08 02:57:23 lastmod: 2020-07-08 02:57:23 status_changed: 2020-07-08 02:57:23 type: thesis metadata_visibility: show creators_name: RIMA AWALIYATI, NIM. 16540024 title: PENGARUH GRUP MUSIK GAMBUS SABYAN TERHADAP KARAKTER KEAGAMAAN FANBASE SABYAN YOGYAKARTA ispublished: pub subjects: SA divisions: jur_soa full_text_status: restricted keywords: Musik Gambus, Karakter, Mimikri note: Prof. Dr. Phil. Al Makin, S.Ag., M.A. abstract: Musik merupakan salah satu produk budaya popular yang hadir di tengah masyarakat, tak terkecuali musik Islami yang mulai menampakkan kembali eksistensinya di ruang publik. Modernisasi mempengaruhi menjadi salah satu faktor perkembangan musik Islam terutama musik gambus, kehadiran Grup Musik Gambus Sabyan ini turut menjadi salah satu dampak dari modernisasi. Lagu-lagu Islami dan solawat kini menjadi dikenal modern berkat Grup Musik Gambus Sabyan yang menyanyikan ulang lagu-lagu solawat dengan aransemen yang lebih modern dan enak didengar. Penggemar musik yang senang dengan solawat yang dibawakan oleh Grup Musik Gambus Sabyan menjadikan mereka membentuk suatu komunitas yang disebut fanbase Sabyan. Fanbase Sabyan tersebut tersebar di seluruh Indonesia termasuk di Yogyakarta, Yogyakarta menjadi salah satu kota dengan jumlah penggemar yang banyak. Grup Musik Gambus Sabyan tersebut secara tidak langsung mempengaruhi karakter dari fanbasenya tersebut, ditambah dengan lagu solawat yang dekat dengan nilai-nilai Islam yang akan berpengaruh kepada karakter keagamaan penggemar. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan dengan sumber data primer wawancara dan observasi terhadap fanbase sabyan Yogyakarta baik pengurus maupun anggota dalam fanbase, sumber data sekunder dari referensi dan tulisan yang berhubungan dengan musik gambus dan karakter keagamaan. Pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara dan dokumentasi. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan sosiologis dengan teori Mimikri dari Homi K. Bhabha. Hasil penelitian ini menemukan bahwa terdapat proses peniruan yang dilakukan oleh fanbase Sabyan Jogja terhadap hasil budaya dari Grup Musik Gambus Sabyan. Proses mimikri ini adalah sebuah strategi perubahan, peraturan, dan disiplin yang menyesuaikan diri dengan yang lain. Proses mimikri ini didukung dengan kegiatan-kegiatan fanbase Sabyan seperti Ghatering/ kopdar, cover lagu, meet and greet. Proses mimikri atau peniruan yang dilakukan oleh fanbase Sabyan ini yaitu peniruan style atau penampilan Grup Musik Gambus Sabyan, dan peniruan lagam solawat dari Grup Musik Gambus Sabyan. Dari adanya proses peniruan tersebut mempengaruhi atau berdampak kepada karakter atau kepribadian yaitu, anggota memahami Islam tidak lagi sebagai teks tetapi dalam bentuk sosial, fanbase membantu memasarkan lagu dari Grup Musik Gambus Sabyan, dan yang terakhir yaitu membentuk sikap toleransi terhadap agama lain. date: 2020-02-21 date_type: published institution: UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA department: Fakultas Ushuludin dan Pemikiran Islam thesis_type: skripsi thesis_name: other citation: RIMA AWALIYATI, NIM. 16540024 (2020) PENGARUH GRUP MUSIK GAMBUS SABYAN TERHADAP KARAKTER KEAGAMAAN FANBASE SABYAN YOGYAKARTA. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA. document_url: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/39143/1/16540024_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf document_url: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/39143/2/16540024_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf