TY - THES N1 - Drs. Lathiful Khuluq, M.A., BSW., Ph.D ID - digilib39351 UR - https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/39351/ A1 - Dimas Sandy Triasto, NIM. 13250076 Y1 - 2020/01/27/ N2 - Penelitian skripsi ini fokus membahas tentang keberfungsian sosial mahasiswi bercadar yang ada di kampus UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Cadar merupakan sebuah atribut yang dikenakan oleh perempuan, atau yang dalam hal ini mahasiswa untuk menutupi bagian wajahnya. Cadar menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia cadar merupakan kain yang menutupi seluruh tubuh termasuk kepala dan wajah, kecuali mata, biasa dikenakan oleh wanita muslim. Hal ini tentu menjadi manarik, karena mahasiswi yang menggunakan cadar di Kampus UIN Sunan Kalijaga tergolong sebagai kelompok yang minoritas, sehingga rentan mendapat terhadap perilaku yang bersifat diskriminatif terhadap mereka. Selain itu, aktifitas mereka dalam menjalankan kegiatan sebagai mahasiswa menarik untuk dikaji, karena dengan penampilan mahasiswi bercadar yang berbeda pada mahasiswi pada umumnya, tentu saja dapat berpengaruh terhadap keberfungsian sosial mereka di kampus UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Adapun penelitian ini untuk mengetahui bagaimana keberfungsian sosial mahasiswi bercadadar (studi kasus terhadap mahasiswi bercadar di UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Jenis penelitian yang dilakukan merupakan jenis penelitian kualitatif atau sering juga disebut sebagai penelitian lapangan, dimana yang menjadi rujukan penelitian ini adalah fakta-fakta dan informasi yang ada di lapangan. Teknik pengumpulan data yang digunakan oleh peneliti adalah observasi, dokumentasi, dan wawancara. Peneliti menggunakan teknik Snowball dalam penentuan informan sebagai subyek penelitian. Adapun metode analisis yang peneliti gunakan dalam penelitian ini adalah teori keberfungsian sosial dan juga jenis keberfungsian sosial. Teknik analisa data yang dilakukan dengan cara reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini yaitu: Faktor lingkungan dan keluarga memiliki pengaruh terhadap keputusan subyek penelitian dalam menggunakan cadar, keberfungsian sosial kedua mahasiswi bercadar masuk kedalam kategori keberfungsian sosial efektif (Effective social function), keberfungsian sosial efektif didasari pada terpenuhinya setiap indikator keberfungsian sosial dari subyek penelitian. walaupun kedua subyek penelitian merupakan mahasiswi yang masuk kedalam kategori keberfungsian sosial efektif (Effective social function), juga terdapat fakta bahwa mereka sangat rentan mendapatkan diskriminasi dan juga bullying, perlakuan kurang mengenakkan yang mereka dapatkan, bukan menjadi hambatan bagi kedua subyek penelitian dalam berprestasi, baik itu prestasi secara akademik maupun non akademik. PB - UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA KW - Cadar KW - Mahasiswi KW - Keberfungsian Sosial KW - UIN Sunan Kalijaga. M1 - skripsi TI - KEBERFUNGSIAN SOSIAL MAHASISWI BERCADAR (STUDI KASUS TERHADAP MAHASISWI BERCADAR AV - restricted EP - 140 ER -