TY - THES N1 - Dra. Nadlifah, M. Pd ID - digilib39440 UR - https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/39440/ A1 - Halimatu Shofiyah, NIM. 16430031 Y1 - 2020/03/12/ N2 - Kerjasama guru dan orangtua sangat penting dalam proses tumbuh kembang anak. Orangtua merupakan sekolah pertama bagi anak-anaknya serta merupakan model yang ditiru dalam proses pembentukan karakter anak. Keluarga juga merupakan tempat pertama kali anak mendapatkan rangsangan pendidikan. Lingkungan keluarga mampu membentuk perilaku yang melekat pada diri anak yang kemudian dapat diterapkan dalam masyarakat. Sedangkan guru merupakan orang yang bertanggung jawab terhadap perkembangan anak supaya tumbuh kembang dapat optimal. Selain itu, guru juga merupakan model, pembimbing, pelatih, motivator, dan evaluator bagi peserta. Dengan demikian guru dan orangtua perlu menjalin kerjasama yang baik. Dengan adanya kerjasama yang baik, dapat membantu anak yang mengalami hambatan belajar di sekolah. Kerjasama ini dilakukan oleh guru dan orangtua secara perlahan dan konsisten. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor apa saja yang dapat mempengaruhi anak selalu ditunggu pada jam belajar di Kelompok A TK Pertiwi 39 Bulu Trimulyo Jetis Bantul dan mengetahui bagaimana bentuk kerjasama yang dilakukan oleh guru dan orangtua dalam mengatasi anak yang masih ditunggu pada jam belajar di Kelompok A TK Pertiwi 39 Bulu Trimulyo Jetis Bantul. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif, dimana TK Pertiwi 39 Trimulyo sebagai tempat penelitian. Pengumpulan data diambil dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan mengumpulkan data, mereduksi data, menyajikan data, dan menarik kesimpulan, sedangkan untuk uji keabsahan data dengan menggunakan triangulasi data. Hasil penelitian yaitu (1) Faktor yang mempengaruhi anak masih ditunggu orangtua pada jam belajar di kelompok A TK Pertiwi 39 Trimulyo yaitu adanya trauma di sekolah sebelumnya, kurangnya percaya diri, dan takut dengan lingkungan baru. (2) Bentuk kerjasama yang dilakukan guru dan orangtua dalam menangani anak yang masih ditunggu orangtua pada jam belajar kelompok A TK Pertiwi 39 Trimulyo, yaitu dengan cara saling terbuka mengenai perilaku anak baik di sekolah maupun di rumah, selalu memberikan motivasi, mengambil hati anak, membuat hati anak senang, dan dengan 3 tahap penungguan. PB - UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA KW - Islam KW - pendidikan KW - anak usia dini M1 - skripsi TI - KERJASAMA GURU DAN ORANGTUA DALAM MENANGANI ANAK YANG MASIH DITUNGGU PADA JAM BELAJAR AV - restricted EP - 207 ER -