relation: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/41753/ title: QUINTUPLE HELIX DAN MODEL DESA INOVATIF (STUDI KASUS INOVASI DESA DI DESA PANGGUNGHARJO, YOGYAKARTA) creator: Prasetyanti, Retnayu creator: Kusuma, Bayu Mitra Adhyatma subject: Kesejahteraan Sosial subject: Pembangunan Desa subject: Administrasi Pemerintah subject: Kesejahteraan Masyarakat subject: Pemerintahan Desa subject: Pemberdayaan Masyarakat subject: Pengembangan Masyarakat Islam subject: Sosiologi description: Inovasi menjadi penentu arah kemajuan desa. Studi kasus kualitatif instrumental ini menyajikan analisis best practice tata kelola inovasi desa pada aspek ekonomi, lingkungan, sosial-budaya, dan teknologi. Berbeda dengan sebagian besar desa yang melakukan duplikasi inovasi, Desa Panggungharjo mampu mengembangkan inovasi secara mandiri melalui pembentukan BUMDes, sebuah lembaga ekonomi-sosial desa. Artikel ini menunjukkan bahwa partisipasi dan sinergi antarsubsistem dalam model inovasi quintuple helix (pemerintah, industri, universitas, masyarakat sipil, dan lingkungan alami) menjadi penentu keberhasilan inovasi desa yang berkelanjutan. Terdapat tiga faktor penentu keberhasilan inovasi, mengacu pada istilah Kepala Desa Panggungharjo, didefinisikan sebagai tiga kapasitas (kompetensi) utama, yaitu; (1) kapasitas politik dan kepemimpinan; (2) kapasitas proses dan birokrasi; (3) kapasitas sosial dan lingkungan. Aspek penting lain yang perlu diperhatikan adalah penerapan model desa inovatif berbasis pendekatan top-down & bottom-up. Studi ini merumuskan tahapan pengembangan desa inovatif sebagai lesson learnt dari kesuksesan inovasi di Desa Panggungharjo. Sosok pemimpin desa memegang peran krusial terutama dalam proses inisiasi program inovasi dan optimalisasi birokrasi desa. Pemerintah desa dituntut untuk mampu menyusun roadmap perencanaan pembangunan desa sesuai arah kebijakan/program prioritas desa dalam lingkup nasional. Sebagai tindak lanjut, pengembangan inovasi harus didasarkan pada koordinasi dan penguatan jaringan kerja sama antar-helix sehingga dapat berimbas pada pemerataan kesejahteraan masyarakat. publisher: LAN RI PUSLATBANG KDOD date: 2020-12-27 type: Article type: PeerReviewed format: text language: id identifier: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/41753/1/2020%20_%20Quintuple%20Helix%20dan%20Model%20Desa%20Inovatif%20-%20Studi%20Kasus%20Inovasi%20di%20Desa%20Panggungharjo%20Yogyakarta.pdf identifier: Prasetyanti, Retnayu and Kusuma, Bayu Mitra Adhyatma (2020) QUINTUPLE HELIX DAN MODEL DESA INOVATIF (STUDI KASUS INOVASI DESA DI DESA PANGGUNGHARJO, YOGYAKARTA). Jurnal Borneo Administrator, 16 (3). pp. 337-360. ISSN E-ISSN 2407-6767 P-ISSN 1858-0300 relation: https://samarinda.lan.go.id/jba/index.php/jba/article/view/719 relation: https://doi.org/10.24258/jba.v16i3.719