relation: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/50077/
title: PUASA DARI UJARAN KEBENCIAN DAN BERITA BOHONG
creator: Hamdan Daulay, -
subject: DAKWAH ISLAM
subject: Puasa
description: Dewasa ini begitu banyak muncul ujaran kebencian dan  berita bohong di tengah masyarakat karena perbedaan  pilihan politik, perbedaan agama dan lain-lain. Ketika  masyarakat saat ini sebagian besar memiliki media sosial,  maka membuat mereka begitu mudah mengakses berita,  membuat berita dan menyebarkannya. Masyarakat sekarang  banyak yang berperan sebagai wartawan, walaupun mereka  tidak memiliki kartu PWI atau tidak pernah mengikuti  pendidikan wartawan. Mereka begitu mudah menyebarkan  berita tanpa ada seleksi dan koreksi, sehingga begitu banyak  muncul berita bohong dan ujaran kebencian.  Di bulan suci Ramadhan yang mulia ini, tentu harus  dipahami bahwa makna puasa tidak hanya sebatas menahan  lapar dan dahaga. Namun semua perbuatan yang  membatalkan puasa harus dihindari agar nilai puasa kita  terjaga dengan baik. Dalam hadits nabi disebutkan, bahwa  banyak orang yang berpuasa hanya sebatas lapar dan dahaga  saja, karena mereka tidak menjaga perbuatan lain yang ikut  membatalkan atau mengurangi nilai puasa. Termasuk dengan  perbuatan menyebarkan ujaran kebencian dan berita bohong  adalah perbuatan munkar yang harus dihindari. Ketika kita  berpuasa ataupun di luar bulan Ramadan tidak boleh  menyebarkan berita bohong dan ujaran kebencian, karena  perbuatan tersebut sangat berbahaya. Ujaran kebencian dan  berita bohong termasuk kategori tindakan intoleran, yang  akan menyulut kegaduhan di tengah masyarakat.
publisher: Penerbit Samudra Biru (Anggota IKAPI)
date: 2021-12-01
type: Book Section
type: PeerReviewed
format: text
language: id
identifier: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/50077/1/7.%20HAMDAN%20DAULY%20DIORAMA.pdf
identifier:   Hamdan Daulay, -  (2021) PUASA DARI UJARAN KEBENCIAN DAN BERITA BOHONG.   In:  DIORAMA: Kumpulan Naskah Ceramah dan Khutbah.   Penerbit Samudra Biru (Anggota IKAPI), Yogyakarta, pp. 51-57.  ISBN 978-623-261-367-6