%0 Thesis %9 Masters %A Muhammad Hatami, S.H., NIM.: 20203011026 %B FAKULTAS SYARI’AH DAN HUKUM %D 2022 %F digilib:51821 %I UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA %K Pandangan Tokoh Agama, Salafi, Pernikahan, Dini %P 138 %T PANDANGAN KAUM SALAFI TERHADAP PERNIKAHAN BAWAH UMUR DI LOMBOK TIMUR ANTARA TEKSTUAL DAN KONTEKSTUAL HUKUM KELUARGA DI INDONESIA %U https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/51821/ %X Pernikahan dini yang terjadi pada kelompok salafi di Lombok Timur tidak terlepas dari peran tokoh agama mereka, peran tokoh agama sebagai sosok yang selalu dimintai pendapat agar tidak melenceng dari norma agama. Dengan dikeluarkannya undang-undang tentang batasan usia perkawinan oleh pemerintah tidak begitu digubris oleh masyarakat dan sebagian tokoh, oleh karena itu perlu diketahui bagaimana pandangan tokoh agama tentang hukum pernikahan dini dan praktiknya di lapangan dan bagaimana pandangan mereka terhadap undang-undang dan alasan mereka tetap membiarkan pernikahan dini terus terjadi. Metode analisis data yang digunakan pada penelitian ini yaitu analisis deskriftif, tekik penumpulan data melalui wawancara dan literatur-literatur yang berkaitan, sedangkan teori yang digunakan yaitu teori kontekstual dari Abdullah Saeed. Hasil dari penelitian ini yaitu pandangan tokoh agama pada kelompok salafi terbagi menjadi 2 yaitu kelompok tekstualis dan kelompok kontekstualis, kelompok kontekstualis mayoritas setuju dengan aturan pemerintah dengan adanya batasan usia perkawinan, adapun kelompok tekstualis cenderung tidak setuju,karena menurut sebagian mereka pernikahan dini merupakan solusi untuk hari ini, alasan kedua kelompok ini dalam mempertahankan argumentasinya bermacam-macam,dari alasan agama, alasan sosial, alasan kemaslahatan, psikologi, dan logis. %Z Pembimbing: Dr. Ahmad Bunyan Wahib, M.Ag., MA.