%0 Thesis %9 Skripsi %A Sheirlitha Retno Purbandari, NIM.: 17106010022 %B FAKULTAS SIANS DAN TEKNOLOGI %D 2022 %F digilib:52030 %I UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA %K Analisis Survival, Covid-19, Metode Kaplan Meier, Nonparametrik, Uji Log Rank %P 113 %T ANALISIS SURVIVAL NONPARAMETRIK MENGGUNAKAN METODE KAPLAN MEIER DAN UJI LOG RANK (Studi Kasus : Penderita Covid-19 di Kabupaten Sleman, DI Yogyakarta) %U https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/52030/ %X Analisis survival (ketahanan hidup) merupakan kumpulan metode statistika yang digunakan untuk menganalisis data dimana hasil dari variabel yang diteliti adalah waktu hingga suatu kejadian muncul. Fungsi pada analisis survival dapat diestimasi secara parametrik atau nonparametrik. Salah satu metode yang dapat digunakan untuk menggambarkan ketahanan hidup suatu populasi secara nonparametrik adalah Kaplan Meier. Gambaran ketahanan hidup menggunakan kurva Kaplan Meier dapat dibandingkan antar kategori pada setiap variabel independennya menggunakan uji Log Rank. Data yang digunakan dalam penelitian yang dilakukan yaitu penderita Covid-19 di Kabupaten Sleman, DI Yogyakarta selama kurun waktu 2020 – 2021 dengan sampel penelitian berjumlah 101 data. Diperoleh hasil berdasarkan pengolahan data bahwa penderita Covid-19 di Kabupaten Sleman memiliki ketahanan hidup yang berbeda untuk tingkat kepercayaan 90% pada dua kategori dalam variabel komplikasi sedangkan penderita memiliki ketahanan hidup yang sama untuk tingkat kepercayaan 99% maupun 95%. %Z Pembimbing : Mohammad Farhan Qudratullah, S.Si., M.Si