relation: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/59536/ title: PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM BERMAKNA (ANALISIS ISI MATERI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM KURIKULUM 2013) creator: Indah Sari, S. Pd, NIM.: 21204011008 subject: Pendidikan Agama Islam description: Tujuan penelitian ini untuk menggali kebermaknaan materi PAI yang terdapat dalam kurikulum 2013 memberikan pemahaman yang bermakna bagi peserta didik. Penelitian ini penting untuk dilakukan mengingat pembelajaran PAI semestinya memberikan pemahaman dan pengalaman belajar bukan sekedar hafalan. Dengan demikian pembelajaran akan lebih bermakna bagi peserta didik. Materi pembelajaran menjadi aspek penting dalam mewujudkan pembelajaran bermakna, oleh karena itu perlu untuk melakukan analisis terhadap kebermaknaan materi Pendidikan Agama Islam dalam Kurikulum 2013. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode kepustakaan (library research). Analisis dalam penelitian ini dilakukan dengan analisis isi (content analisys). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa1) kebermaknaan materi PAI dalam kurikulum 2013 relevan dengan kognitif peserta didik, materi PAI kontekstual dan bersifat relasional,2) Pengembangan materi PAI dalam buku PAI dan Budi Pekerti Kelas VI Kurikulum 2013 revisi 2018 dilakukan dengan dengan prinsip relevansi, kecukupan, dan kedalaman materi. 3) Pengembangan pembelajaran bermakna dalam PAI dilakukan dengan menganalisis kebutuhan peserta didik, menggunakan pendekatan kontekstual dalam pembelajaran, dan menggunakan strategi yang aktif dan partisipatif. date: 2023-05-25 type: Thesis type: NonPeerReviewed format: text language: id identifier: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/59536/1/21204011008_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf format: text language: id identifier: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/59536/2/21204011008_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf identifier: Indah Sari, S. Pd, NIM.: 21204011008 (2023) PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM BERMAKNA (ANALISIS ISI MATERI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM KURIKULUM 2013). Masters thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.