relation: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/59935/ title: KONSEP WASATIYYAH MENURUT WAHBAH AL-ZUHAILI DALAM TAFSIR AL-MUNIR DAN KONTEKSTUALISASINYA DI MALAYSIA (Analisis Q.S Al-Baqarah 2:143) creator: Fawwaz Iman Bin Khairul Fauzi, NIM.: 18105030132 subject: Tafsir Al-Qur'an subject: Ilmu Alqur’an dan Tafsir description: Penelitian ini membahas tentang “Konsep Wasat}iyyah Menurut Wahbah al-Zuhaili dalam Tafsir Al-Munr Dan Kontekstualisasinya Di Malaysia” (Analisis Q.S Al-Baqarah: 143). Hal yang menjadi latar belakang dari penelitian ini adalah berawal dari kehidupan manusia di dunia yang memiliki berbagai ragam suku, budaya, bangsa dan agama yang kemudian melahirkan perbedaan pandangan serta ideologi sehingga sering terjadi konflik yang akhirnya muncul golongan yang bersikap keras dengan bertindak ekstrem, dan disisi lain juga muncul golongan yang terlalu longgar. Wahbah al-Zuh}aili> adalah seorang tokoh intelektual Islam abad 20 yang memiliki pemikiran moderat. Hal tersebut dapat dibuktikan melalui karya-karya beliau yang banyak dijadikan sumber rujukan. Kepakaran beliau dalam bidang fiqh dan tafsir tidak dapat dinafikan. Maka atas alasan tersebut, penulis tertarik untuk menelaah penafsiran wasatiyyah dalam pandangan Wahbah al-Zuhaili. Dalam penelitian ini, penulis menggunakan metode analisis deskriptif, yaitu mendeskripsikan dan menganalisis penafsiran dari pemikiran tokoh yaitu dari kitab tafsir dan tema yang dibahas. Adapun batasan masalah dalam penelitian ini, penulis membatasi kontekstualisasi wasatiyyah hanya pada sistem pemerintahan Malaysia dan masyarakat secara umum. Hasil dari penelitian ini mendapati bahwa konsep wasat}iyyah dalam pandangan Wahbah al-Zuhaili membawa maksud suatu karakter atau perilaku seseorang yang baik dan seimbang dalam setiap perkara berdasarkan ilmu pengetahuan dan amal yang benar. Tidak berlebihan dan tidak pula kurang, menggabungkan antara hak roh dan hak jasad. Sedangkan wasat}iyyah dalam konteks negara Malaysia dapat dilihat melalui sistem pemerintahan negara melalui beberapa aspek. Di antaranya adalah aspek agama, aspek budaya, aspek politik, aspek bahasa dan aspek ekonomi. date: 2023-05-25 type: Thesis type: NonPeerReviewed format: text language: id identifier: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/59935/1/18105030132_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf format: text language: id identifier: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/59935/2/18105030132_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf identifier: Fawwaz Iman Bin Khairul Fauzi, NIM.: 18105030132 (2023) KONSEP WASATIYYAH MENURUT WAHBAH AL-ZUHAILI DALAM TAFSIR AL-MUNIR DAN KONTEKSTUALISASINYA DI MALAYSIA (Analisis Q.S Al-Baqarah 2:143). Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.