%0 Thesis %9 Skripsi %A Bella Venitia Tifani, NIM.: 16250024 %B FAKULTAS DAKWAH DAN KOMUNIKASI %D 2023 %F digilib:60134 %I UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA %K Penyalahgunaan NAPZA, Rehabilitasi, Psikososial, Vokasional %P 140 %T REHABILITASI PSIKOSOSIAL BAGI KLIEN PENYALAHGUNAAN NAPZA: STUDI KASUS INSTITUSI PENERIMA WAJIB LAPOR (IPWL) GRIYA PEMULIHAN SILOAM YOGYAKARTA %U https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/60134/ %X Penyalahgunaan NAPZA merupakan salah satu permasalahan yang menjadi perhatian khusus pemerintah, karena dapat menghancurkan generasi bangsa dan sudah menyebar di semua kalangan masyarakat. NAPZA merupakan singkatan dari Narkotika, Psikotropika, dan Zat/bahan adiktif lainnya baik zat alami atau sintesis. Istilah lain yang dikenal di kalangan masyarakat adalah narkoba. Narkoba adalah singkatan dari narkotika, psikotropika, dan bahan berbahaya lainya. Korban penyalahgunaan NAPZA sebaiknya segera mendapatkan Tindakan rehabilitasi. Salah satu lembaga swasta yang berkiprah dibidang penyalahgunaan NAPZA ialah Griya Pemulihan Siloam. Yayasan Griya Pemulihan Siloam Yogyakarta merupakan Lembaga kesejahteraan sosial (LSM) Institusi Penerima Wajib Lapor (IPWL) yang peduli dengan masalah-masalah sosial khususnya masalah ketergantungan NAPZA (Narkotika, Psikotropika, dan Zat adiktif lainya) dan ODGJ (Orang Dengan Gangguan Jiwa). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana Rehabilitasi Sosial Bagi klien penyalahgunaan NAPZA di IPWL Griya Peemulihan Siloam Yogyakarta. Rumusan masalah dari penelitian ini yakni Bagaimana rehabilitasi Psikososial bagi klien penyalahgunaan NAPZA di Lembaga Griya Pemulihan Siloam Yogyakarta. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan serangkaian observasi, wawancara dan dokumentasi. Dalam menguji keabsahan data menggunakan teknik triangulasi dengan sumber. Selain itu teknik analisis data dengan reduksi data, penyajian data, dan pengambilan kesimpulan. Dari penelitian tersebut dapat dijelaskan bahwa lembaga Griya Pemulihan Siloam menerapkan rehabilitasi sosial, spiritual, psikologis, medis dan pelatihan vokasional. Selain itu lembaga juga penyediakan layanan after care untuk klien yang dirawat jalan. %Z Pembimbing: Andayani, S.IP., MSW