%A NIM.: 18108010082 Muhammad Ulwan Afifi As’ad Ar %O Pembimbing: Lailatis Syarifah, Lc., M.A. %T ANALISIS TINGKAT EFISIENSI PENGELOLAAN DANA ZAKAT, INFAQ, DAN AMIL PADA BAZNAS TANJUNG JABUNG TIMUR PERIODE 2016-2021 DENGAN PENDEKATAN DEA %X Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat Efisiensi Pengelolaan Dana Zakat, Infaq, Dan Amil Pada BAZNAS Tanjung Jabung Timur Periode 2016-2021 Dengan Pendekatan Data Envelopment Analysis. Dalam penelitian ini menggunakan jenis data sekunder yang berupa laporan keuangan BAZNAS Tanjung Jabung Timur tahun 2016-2021 yang dipublikasikan dan literatur-literatur yang berkaitan dengan efisiensi pengelola dana zakat. Hasil penelitian menunjukan teknikal efisiensi Baznas Tanjung Jabung Timur periode 2016-2021 menunjukkan bahwa dalam periode penelitian secara umum telah mencapai tingkat efisiensi yang baik dengan tingkat efisiensi teknis 100% atau mendekati 100%. Namun, pada tahun 2017 mencapai efisiensi teknis sebesar 99,7%. Meskipun ada penurunan peringkat, tahun tersebut masih efisien dalam memanfaatkan sumber daya yang dimiliki. %K Zakat, Infaq, Amil, Baznas, Data Envelopment Analysis %D 2023 %I UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA %L digilib62288