@phdthesis{digilib6305, month = {July}, title = {STRATEGI INTEGRATED MARKETING COMMUNICATIONS (IMC) DALAM MEMBANGUN BRAND IMAGE}, school = {UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta}, author = {NIM.: 06730007 RANO YUSFIKA}, year = {2011}, note = {Pembimbing : Drs. Bono Setyo, M.Si.}, keywords = {Integrated Marketing Communications, Brand Image}, url = {https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/6305/}, abstract = {ABSTRAK Lilo Acting School merupakan sekolah akting yang terhitung baru di dunia jasa sekolah akting di Yogjakarta. Untuk menghadapi persaingan bisnis dengan sekolah akting yang lebih dahulu ada dan lebih berpengalaman tentunya Lilo membutuhkan brand image yang kuat dan baik di masyarakat. Sebuah strategi pemasaran yang handal sangat dibutuhkan dalam menghadapi tantangan tersebut. Strategi komunikasi pemasaran terpadu menjadi pilihan terbaik bagi Lilo Acting School untuk membangun brand mereka. Hal tersebut yang menjadikan penulis tertarik untuk meneliti bagaimana strategi Integrated Marketing Communications (IMC) yang dicanangkan oleh Lilo Acting School dalam membangun brand image. Penelitian ini berjudul Strategi Integrated Marketing Communications Dalam Membangun Brand Image (Studi Deskriptif Kualitatif Pada Lilo Acting School). Dilatar belakangi oleh keingintahuan penulis tentang bagaimana cara membangun brand image sebuah produk atau jasa yang baru berdiri dengan menggunakan strategi komunikasi pemasaran terpadu. Karena strategi komunikasi pemasaran terpadu memegang peranan penting dalam membangun sebuah brand. Tujuan penelitian ini adalah mengidentifikasi dan mengetahui efek strategi Integrated Marketing Communications (IMC) yang dilaksanakan oleh Lilo Acting School dalam membangun brand image. Penelitian yang dilakukan menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif dengan menguraikan secara deskriptif data primer dari hasil wawancara dan pencarian data-data sekunder dari observasi dan dokumentasi untuk lebih memahami fenomena-fenomena yang terjadi secara menyeluruh dan mendalam mengenai strategi komunikasi pemasaran terpadu di Lilo Acting School dalam membangun brand image. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Lilo Acting School menggunakan keseluruhan elemen dari komunikasi pemasaran terpadu. Elemen komunikasi pemasaran terpadu tersebut saling mendukung dan bekerjasama satu dengan yang lainnya karena semuanya saling berkaitan dan tidak dapat dipisahkan. Pelaksanaan strategi komunikasi pemasaran terpadu dijalankan secara optimal walaupun ada juga strategi komunikasi pemasaran yang tidak dilasanakan dikarenakan berbagai keterbatasan. Secara umum Brand image Lilo Acting School yang terbentuk di masyarakat secara perlahan mampu menunjukkan peningkatan signifikan dibuktikan dengan bertambahnya jumlah siswa dari bulan ke bulan. div} }