relation: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/64323/ title: PELAYANAN SIRKULASI DI PERPUSTAKAAN SMP MUHAMMADIYAH 1 DEPOK SLEMAN creator: Dedy Triwijayanto, NIM.: 05130019 subject: pustakawan, Layanan Perpustakaan description: Perpustakaan bukan merupakan hal baru di kalangan masyarakat. Perpustakaan telah diselenggarakan di mana-mana, seperti di sekolah, baik sekolah umum maupun kejuruan, baik sekolah dasar maupun menengah. Perpustakaan sekolah merupakan tempat membaca siswa untuk melakukan belajar mandiri, dengan melakukan proses berpikir, mencari, menemukan, mengolah dan menyimpulkan sendiri melalui sumber belajar yang tersedia di perpustakaan. Salah satu layanan di perpustakaan sekolah adalah pelayanan sirkulasi yang merupakan layanan penting di sebuah perpustakaan. Laporan ini berupaya membahas sistem pelayanan sirkulasi di Perpustakaan SMP Muhammadiyah 1 Depok dan sekaligus memaparkan kegiatan-kegiatan yang ada di dalam pelayanan sirkulasi di perpustakaan sekolah ini. Berdasarkan data praktik kerja lapangan diperoleh kesimpulan bahwa sistem pelayanan sirkulasi yang diterapkan oleh Perpustakaan SMP Muhammadiyah 1 Depok adalah sistem terbuka (open access), yaitu sistem pelayanan sirkulasi yang memungkinkan pemustaka dapat memilih langsung di rak perpustakaan berbagai koleksi yang diinginkannya. Dengan sistem ini pemustaka dapat melihat, mencari dan mengambil sendiri koleksinya. Di Perpustakaan SMP Muhammadiyah 1 Depok, layanan sistem terbuka ini dikelola oleh seorang petugas perpustakaan. Terdapat berbagai kegiatan pelayanan sirkulasi yang dilaksanakan oleh Perpustakaan SMP Muhammadiyah I Depok, antara lain pendaftaran anggota, peminjaman, pengembalian, perpanjangan, peringatan dan penagihan, serta sanksi-sanksi atas keterlambatan pengembalian. Beberapa kegiatan sirkulasi yang dilayankan ini tidak semuanya dapat berjalan maksimal. Di sana-sini masih terdapat beberapa kendala, seperti siswa terkadang terlambat mengembalikan pinjaman untuk kegiatan peminjaman, kemudian juga belum ada surat penagihan untuk kegiatan penagihan. Selain itu kendala juga dapat ditemui dalam kegiatan sanksi-sanksi, di mana siswa terkadang menunda pembayaran denda. date: 2010-07-06 type: Thesis type: NonPeerReviewed format: text language: id identifier: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/64323/1/BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf format: text language: id identifier: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/64323/2/BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf identifier: Dedy Triwijayanto, NIM.: 05130019 (2010) PELAYANAN SIRKULASI DI PERPUSTAKAAN SMP MUHAMMADIYAH 1 DEPOK SLEMAN. Laporan D3 thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.