relation: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/65166/ title: MANAJEMEN PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DAN BUDI PEKERTI DALAM MENGEMBANGKAN CORE VALUES SISWA KELAS III B SDIT DARUSSALAM BAYAN, PURWOREJO creator: Nala Millatal Haq, NIM.: 19104010056 subject: Pendidikan Agama Islam subject: Metode Pembelajaran description: Dalam rangka menghasilkan pembelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti yang mengembangkan core values, perlu adanya manajemen pembelajaran yang baik. Manajemen pembelajaran yang efektif tidak hanya memberikan pengetahuan tentang pendidikan agama Islam saja. Namun juga mengamalkan pengetahuan tersebut. Sehingga dapat membentuk peserta didik sesuai nilai-nilai yang dikembangkan di SDIT Darussalam Bayan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan manajemen pembelajaran PAI dan Budi Pekerti yang meliputi perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi dalam mengembangkan core values siswa kelas III B SDIT Darussalam Bayan, Purworejo. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif yang mengambil latar di SDIT Darussalam Bayan, Purworejo. Subjek penelitian terdiri atas kepala sekolah, waka kurikulum, dan guru PAI. Pengumpulan data dilakukan dengan mengadakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Uji keabsahan data pada penelitian ini menggunakan triangulasi teknik. Sedangkan teknik analisis data yang digunakan adalah reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan: (1) Perencanaan pembelajaran PAI dan Budi Pekerti dilakukan dengan menyusun Prota, Prosem, Silabus, dan RPP. Nilai yang dikembangkan sesuai dengan KI/KD pada tiap materi. (2) Pelaksanaan pembelajaran PAI dan Budi Pekerti dilakukan dengan pendahuluan, kegiatan inti, dan penutup. Di samping itu, SDIT Darussalam juga memiliki program unggulan dan pembiasaan. (3) Evaluasi pembelajaran PAI dan Budi Pekerti dalam mengembangkan core values dilaksanakan evaluasi bulanan dan evaluasi program. Evaluasi bulanan dilaksanakan setiap bulan sekali. Sedangkan evaluasi program atau pembiasaan dan muatan lokal dilaksanakan dalam catatan perkembangan peserta didik, ujian harian, PTS, PAS, dan ujian praktik. date: 2023-12-28 type: Thesis type: NonPeerReviewed format: text language: id identifier: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/65166/1/19104010056_BAB-I_IV-atau-V_DAFTAR-PUSTAKA.pdf format: text language: id identifier: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/65166/2/19104010056_BAB-II_sampai_SEBELUM-BAB-TERAKHIR.pdf identifier: Nala Millatal Haq, NIM.: 19104010056 (2023) MANAJEMEN PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DAN BUDI PEKERTI DALAM MENGEMBANGKAN CORE VALUES SISWA KELAS III B SDIT DARUSSALAM BAYAN, PURWOREJO. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA.