%A NIM.: 20106010049 Risma Nur Fadillah %O Pembimbing: Muchammad Abrori, S.Si., M.Kom. %T PEMODELAN PERTUMBUHAN EKONOMI DAN IPM DI INDONESIA DENGAN 2SLS (TWO STAGE LEAST SQUARE) PADA PERSAMAAN SIMULTAN DATA PANEL %X Persamaan tunggal tidak cukup mengakomodasi hubungan dua arah variabel. Dalam kasus ekonomi misalnya, sering ditemui variabel yang memiliki hubungan dua arah atau saling mempengaruhi. Di Indonesia pertumbuhan ekonomi dapat berpengaruh terhadap Indeks Pembangunan Manusia, di sisi lain Indeks Pembangunan Manusia juga mempengaruhi pertumbuhan ekonomi. Model yang dapat mengakomodasi hubungan dua arah tersebut dinamakan dengan model persamaan simultan. Analisis pertumbuhan ekonomi dan Indeks Pembangunan Manusia (IPM), memerlukan pemanfaatan data panel guna menganalisis dinamika hubungan antara variabel-variabel ekonomi di berbagai daerah observasi sepanjang waktu yang relevan. Data panel sendiri memiliki kelebihan diantaranya mampu mengindentifikasi dan mengukur efek - efek yang tidak dapat dideteksi pada cross section dan times series. Teknik estimasi yang digunakan dalam persamaan simultan data panel adalah Two-Stage Least Square (2SLS) karena adanya hubungan antara variabel endogen eksplanatori dengan variabel error sehingga OLS tidak dapat digunakan. Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa bahwa terdapat hubungan simultan antara pertumbuhan ekonomi dan indeks pembangunan manusia. Jika IPM mengalami kenaikan nilai 1, maka PDRB akan mengalami peningkatan sebesar 15237. Jika PDRB mengalami kenaikan nilai 1, maka IPM akan mengalami peningkatan sebesar 9; 5388x10 %K Panel Data; Human Development Index (HDI); Simultaneous;Two Stage Least Square (TSLS). %D 2024 %I UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA %L digilib65277