%A NIM.: 22204031010 Maratun Sholihah %O Pembimbing: Dr. Raden Rachmy Diana, S.Psi.,M.A.,Psi. %T MODIFIKASI PERILAKU DALAM MENINGKATKAN KEMANDIRIAN PADA ANAK USIA 4-5 TAHUN DI RA INSAN MULIA BANTUL. %X Tujuan penelitian dilakukan untuk mengetahui 1) Untuk mengetahui bagaimana modifikasi perilaku dalam meningkatkan kemandirian pada anak usia 4-5 tahun di RA Insan Mulia Bantul. 2) Untuk mengetahui faktor apa saja yang menghambat dan mendukung modifikasi perilaku dalam meningkatkan perilaku kemandirian pada anak usia 4-5 tahun di RA Insan Mulia Bantul. Penelitian ini dilakukan melalui pendekatan kualitatif deskriptif. Tehnik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Uji keabsahan data dilakukan melalui trianggulasi sumber dan teknik. Tehnik analisis data dilakukan melalui penyajian data, reduksi data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian dilapangan menunjukkan bahwa: Modifikasi perilaku dalam meningkatkan perilaku kemandirian pada anak usia 4-5 tahun di Ra Insan Mulia Bantul. Modifikasi perilaku dalam upaya mengubah perilaku manusia yang digolongkan beberapa aspek yaitu merubah dengan menghapus, menguatkan, dan menumbuhkan prilaku yang diterima oleh lingkungan sosial masyarakat. Adapun teknik modifikasi perilaku yang digunakan adalah teknik Modelling yaitu menjadikan guru sebagai role model contoh langsung yang dapat anak jadikan contoh dalam menumbuhkan kemandirian. dan teknik Reinforcement positif yaitu tehknik yang digunakan dengan mengulang-ngulang dengan tujuan menguatkan perilaku anak yang mulai meningkatkan kemandirian yang ada pada dirinya sendiri sehingga menjadi manusia yang dapat berdiri sendiri diusia dwasa kelak. Faktor-faktor penghambat modifikasi perilaku dalam meningkatkan kemandirian pada anak usia 4-5 tahun di RA Insan Mulia Bantul. Hambatan yang dihadapi yaitu orangtua yang masih tidak rela meninggalkan anak dikelas bersama guru. Kedua anak yang telat masuk karena mengambil cuti. Ketiga faktor internal dari dalam diri anak. %K Modifikasi perilaku, kemandirian, anak usia 4-5 tahun. %D 2024 %I UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA %L digilib68469