@phdthesis{digilib68628,
           month = {July},
           title = {KAJIAN HADIS JIHAD DAN IMPLEMENTASINYA DI ERA SOCIETY 5.0 ( STUDI ILMU MA?ANI AL-HADIS)},
          school = {UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA},
          author = {NIM.: 18105050032 Asa Ade Muliana},
            year = {2024},
            note = {Pembimbing: Prof. Dr. Saifuddin Zuhri, S.Th.I., M.A.},
        keywords = {Jihad, Era Society 5.0, Kemanusiaan},
             url = {https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/68628/},
        abstract = {Era society 5.0 merupakan istilah yang digagas oleh bangsa Jepang sejak tahun 2019 yang merupakan perkembangan keberlanjutan teknologi evolusi industri 4.0. periode ini merupakan masa dimana kehidupan berpusat pada umat manusia dan berlangsung dengan berbasis pada teknologi. Walaupun era ini bisa disebut maju, akan tetapi masih banyak realitas yang mencederai pikiran dan hak asasi manusia, Sebagaimana istilah jih{\=a}d yang menjadi permasalahan dalam kurun waktu yang lama bahkan hingga saat ini, menimbulkan permasalahan atas penyalahgunaannya.
Beberapa kelompok masih gencar melakukan unsur terorisme dengan dalih membela agama, yang berdasarkan realita, tidak sesuai dengan moralitas kemanusiaan dan ajaran agama Islam yang rahmatan li al-? {\=a}lam{\=i}n. Dalam kehidupan umat manusia, Al-Qur?an dan hadis menjadi pedoman dalam menentukan jalan keluar dari suatu problema isu kemanusiaan. Keduanya menjadi acuan dalam literatur keilmuan kajian ke-Islaman yang saling berkesinambungan dan tidak bisa dipisahkan satu dengan lainnya. Al-Qur?an yang sh{\=a}lih li kulli zam{\=a}n menjadi acuan utama sebagai sumber kajian.
Tugas akhir ini membahas perihal kajian hadis jih{\=a}d dan juga implementasinya di era society 5.0. Penulis menggunakan penelitian kualitatif dengan kajian kepustakaan (library research) melalui pendekatan ilmu hadis. Metode pemahaman yang diambil merupakan kajian hermeneutika yang diusung oleh Nurun Najwah. Teori yang diusung yaitu perihal bagaimanakah mendialogkan suatu teks hadis di masa sekarang dengan tetap melihat keadaan teks tersebut di masa lalu yang berupa aspek asb{\=a}b al-wur{\=u}d makro dan mikro.
Hasil penelitian ini memberikan hasil berupa ; 1) kualitas hadis tentang jih{\=a}d adalah shahih, 2) Pemahaman hadis jih{\=a}d yang bermakna berusaha dengan sungguh-sungguh dalam melakukan kebaikan dan menghalau segala keburukan, makna ini masih luas sehingga banyak ditemukan beberapa pengamalannya dalam kehidupan , 3) implementasi hadis jihad di era society 5.0 adalah dengan membantu memberantas penyimpangan isu kemanusiaan dengan memanfaatkan teknologi yang ada mulai dari teknologi komunikasi seperti Instagram, tiktok, X, youtube dan berbagai sosial media lainnya dengan mendakwahkan kebenaran serta kebaikan, hingga teknologi kekinisn yang mempermudah syiar dalam melakukan kebaikan demi mewujudkan kedamaian.}
}