relation: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/7215/ title: PENGARUH PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH TERSTRUKTUR TERHADAP KEMAMPUAN PENALARAN MATEMATIS DAN KEMANDIRIAN BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS VII MTsN 2 YOGYAKARTA creator: ALIF NURHIDAYAH, NIM. 08600111 subject: Pendidikan Matematika description: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pembelajaran berbasis masalah terstruktur terhadap kemampuan penalaran matematis dan kemandirian belajar matematika siswa. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen semu (quasi experimental). Desain eksperimen yang digunakan adalah non-equivalent control group design. Variabel dalam penelitian ini meliputi variabel bebas berupa model pembelajaran berbasis masalah terstruktur, variabel terikat berupa kemampuan penalaran matematis dan kemandirian belajar matematika. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII MTsN 2 Yogyakarta dengan sampelnya yaitu siswa kelas VII C sebagai kelas kontrol dan siswa kelas VII G sebagai kelas eksperimen. Teknik pengumpulan data menggunakan tes dan skala. Teknik analisis data yang digunakan untuk menguji hipotesis adalah Independent Samples t-Test dan uji Mann-Whitney-U. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model pembelajaran berbasis masalah terstruktur memberikan pengaruh yang signifikan terhadap kemampuan penalaran matematis siswa. Namun model pembelajaran berbasis masalah terstruktur tidak memberikan pengaruh yang signifikan terhadap kemandirian belajar matematika siswa. Kata Kunci : Pembelajaran Berbasis Masalah Terstruktur, Kemampuan Penalaran Matematis, Kemandirian Belajar Matematika date: 2012-11-09 type: Thesis type: NonPeerReviewed format: text language: en identifier: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/7215/1/BAB%20I%2C%20V%2C%20DAFTAR%20PUSTAKA.pdf format: text language: en identifier: https://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/7215/2/BAB%20II%2C%20III%2C%20IV.pdf identifier: ALIF NURHIDAYAH, NIM. 08600111 (2012) PENGARUH PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH TERSTRUKTUR TERHADAP KEMAMPUAN PENALARAN MATEMATIS DAN KEMANDIRIAN BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS VII MTsN 2 YOGYAKARTA. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA.