PENGARUH RASIO KEUANGAN TERHADAP PERUBAHAN LABA PADA BANK UMUM SYARIAH DI INDONESIA PERIODE 2007-2011

UMI LATIFAH , NIM. 08390001 (2012) PENGARUH RASIO KEUANGAN TERHADAP PERUBAHAN LABA PADA BANK UMUM SYARIAH DI INDONESIA PERIODE 2007-2011. Skripsi thesis, PERPUSTAKAAN UIN SUNAN KALIJAGA.

[img]
Preview
Text
BAB I, V, DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (3MB) | Preview
[img] Text
BAB II, III, IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (447kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh rasio keuangan yang terdiri dari Capital Adequacy Ratio (CAR), Financing to Deposit Ratio (FDR), Return On Assets (ROA), Beban Operasional Pendapatan Operasional (BOPO), Non Performing Financing (NPF), dan Giro Wajib Minimum (GWM) terhadap perubahan laba Bank Umum Syariah di Indonesia. Teknik sampling yang digunakan adalah purposive sampling. Diperoleh jumlah sampel sebanyak 3 Bank Umum Syariah di Indonesia. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah dokumentasi dan kepustakaan. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi linear berganda dengan alat bantu program SPSS 16 for windows. Uji hipotesis dalam penelitian ini menggunakan uji t-statistik untuk menguji koefisien regresi parsial serta Fstatistik untuk menguji keberartian pengaruh secara bersama-sama dengan tingkat signifikansi 5%. Selain itu juga dilakukan uji asumsi klasik yang meliputi uji multikolinearitas, uji autokorelasi, uji heteroskedastisitas, dan uji normalitas. Selama periode pengamatan menunjukkan bahwa data penelitian berdistribusi normal. Berdasarkan uji multikolinearitas, uji autokorelasi, uji heteroskedastisitas, dan uji normalitas normalitas, tidak ditemukan variabel yang menyimpang dari asumsi klasik. Hal ini menunjukkan data yang tersedia telah memenuhi syarat menggunakan model persamaan regresi linear berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel FDR, ROA, BOPO, GWM tidak berpengaruh signifikan terhadap Perubahan Laba. Variabel CAR dan NPF berpengaruh negatif dan signifikan terhadap Perubahan Laba. Kemampuan prediksi dari kelima variabel tersebut terhadap Perubahan Laba dalam penelitian ini sebesar 15,9%, sedangkan sisanya 84,1% dipengarui oleh faktor lain yang tidak dimasukkan ke dalam model penelitian.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Sunaryati, Se., M.Si
Uncontrolled Keywords: Rasio keuangan, perubahan laba, Bank Umum Syariah.
Subjects: Keuangan Islam
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Keuangan Islam (S1)
Depositing User: Miftakhul Yazid Fuadi [staff it]
Date Deposited: 14 Mar 2014 14:56
Last Modified: 29 Sep 2016 10:20
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/10722

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum