EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN MISSOURI MATHEMATICS PROJECT (MMP) DILENGKAPI METODE COURSE REVIEW HOREY (CRH) TERHADAP PENINGKATAN MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 3 GODEAN

HARI PRATIKNO, NIM. 09600002 (2014) EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN MISSOURI MATHEMATICS PROJECT (MMP) DILENGKAPI METODE COURSE REVIEW HOREY (CRH) TERHADAP PENINGKATAN MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 3 GODEAN. Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA.

[img]
Preview
Text (EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN MISSOURI MATHEMATICS PROJECT (MMP) DILENGKAPI METODE COURSE REVIEW HOREY (CRH) TERHADAP PENINGKATAN MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 3 GODEAN)
BAB I, V, DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (3MB) | Preview
[img] Text (EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN MISSOURI MATHEMATICS PROJECT (MMP) DILENGKAPI METODE COURSE REVIEW HOREY (CRH) TERHADAP PENINGKATAN MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 3 GODEAN)
BAB II, III, IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (324kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis keefektifan model pembelajaran Missouri Mathematis Project (MMP) dilengkapi metode Course Review Horey (CRH) dibandingkan model pembelajaran MMP dan model pembelajaran konvensional terhadap peningkatan motivasi dan hasil belajar siswa. Penelitian dilakukan di kelas VIII SMP N 3 Godean tahun ajaran 2013/2014 semester ganjil pada pokok bahasan fungsi. Jenis penelitian ini adalah eksperimen semu (quasi experiment) dengan pretest-posttest control group design. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII sebanyak 192 siswa yang terbagi dalam 6 kelas. Sampel penelitian ini adalah siswa yang ada pada kelas eksperimen I, eksperimen II, dan kelas kontrol. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah model pembelajaran MMP dan metode CRH, sedangkan variabel terikatnya adalah motivasi dan hasil belajar siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan angket awal dan akhir skala motivasi belajar serta menggunakan pretest dan posttest hasil belajar. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah menggunakan uji Anova yang sebelumnya dilakukan uji prasyarat yaitu uji normalitas dan uji homogenitas untuk menganalisis gain skala motivasi dan hasil belajar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model pembelajaran MMP dilengkapi metode CRH tidak lebih efektif dibandingkan model pembelajaran MMP dan model konvensional terhadap peningkatan motivasi belajar, sedangkan model pembelajaran MMP juga tidak lebih efektif dibandingkan model konvensional terhadap peningkatan motivasi belajar. Hal ini dapat dilihat pada uji anova nilai sig. 0,978 > 0,05. Pada hasil belajar, model pembelajaran MMP dilengkapi metode CRH tidak lebih efektif dibandingkan model pembelajaran MMP dan model konvensional terhadap peningkatan hasil belajar. Hal ini dapat dilihat pada uji Tukey nilai signifikansi lebih dari 0,05. Nilai sig. 0,319 > 0,05 terhadap model konvensional dan nilai sig. 0,456 > 0,05 terhadap model MMP. Namun, model pembelajaran MMP lebih efektif dibandingkan model konvensional terhadap peningkatan hasil belajar. Hal ini dapat dilihat pada uji Tukey nilai sig. 0,025 < 0,05.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing : Sintha Sih Dewanti, S.Pd.Si., M.Pd.Si.
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: MMP, CRH, motivasi belajar, hasil belajar
Subjects: Pendidikan Matematika
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Pendidikan Matematika (S1)
Depositing User: Miftahul Ulum [IT Staff]
Date Deposited: 17 Mar 2014 09:35
Last Modified: 27 Jan 2016 09:18
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/10926

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum