PERAN DAN KONTRIBUSI PERTI DALAM PERPOLITIKAN DI SUMATRA BARAT (1928-1970)

ALKAHFI, NIM. 08370041 (2014) PERAN DAN KONTRIBUSI PERTI DALAM PERPOLITIKAN DI SUMATRA BARAT (1928-1970). Skripsi thesis, UIN SUNAN KALIJAGA.

[img]
Preview
Text (PERAN DAN KONTRIBUSI PERTI DALAM PERPOLITIKAN DI SUMATRA BARAT (1928-1970))
BAB I, V, DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (867kB) | Preview
[img] Text (PERAN DAN KONTRIBUSI PERTI DALAM PERPOLITIKAN DI SUMATRA BARAT (1928-1970))
BAB II, III, IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Dinamika gerakan politik PERTI di Suamatara Barat sebelum dan sesudah kemerdekaan dalam merespon gerakan pembaharuan dan mewujudkan perubahan sosial politik, diawali oleh gerakan sosial keagamaan dan aktivitas sosial adatistiadat masyarakat. Seiring dinamika keagamaan dan perkembangan sosial politik yang terus berkembang, terjadi perubahan orientasi gerakan politik PERTI, yang dipengaruhi oleh kondisi sosial politik. Formulasi partai politik sebagai manifestasi Political Power (kekuatan Politik) dalam rangka memperkuat idiologi keagamaan, menuntut PERTI untuk beralih menjadi partai politik, sebagai wujud dalam mengukuhkan paham keagamaan yang dianut yaitu Ahlussunah Waljamaah dengan mazhab imam Syafi'i. sekaligus sebagai wadah gerakan kaum tua (tradisionalis) dalam berpolitik, namun eksistensi PERTI dalam bidang politik tidak bertahan lama karena adanya konflik intern. Sehingga PERTI mendeklarasikan diri untuk melapaskan baju politik dan kembali ke-khitah sebagai organisasi sosial keagamaan. Penelitian ini menekankan pokok masalah yaitu Bagaimana peran dan kontribusi gerakan PERTI dalam perpolitikan di Sumatra Barat (1928-1970). dengan menggunakan teori peran dan gerakan politik Islam. Penelitian ini bersifat penelitian pustaka (library research) yang mendasarkan pada data-data melalui referensi yang terkait dan relevan dengan permaslahan. Dalam penelitian ini mengunakan metode deskriptif analitik. metode ini digunakan untuk memberikan gambaran mengenai fakta yang berhubungan dengan masalah-masalah yang diteliti. Adapun peran dan kontribusi PERTI di Sumatara Barat diantaranya sebagai wadah gerakan politik kaum tua (tradisional) dalam berpolitik, sebagai pembendung dan mempertahankan paham keagamaan (ahlusunnah waljamah) dari gerakan kaum muda (modernis), lewat sebuah kepercayaan keilmuan dengan dakwah Islam dan pendidikan Islam. Gerakan politik PERTI, dalam menjalankan gerakan politiknya membawa ajaran Islam dan mengolaborsikan adat-istiadat untuk dikondisikan dengan sebuah syiasah Islamiyah (politik Islam) untuk tujuan negara. Kontrbusi PERTI diantaranya, PERTI banyak melahirkan lembagalembaga sekolah Madrasah Tarbiayah Islamiyah di Sumatra Barat. Dalam hal perjuagan kemerdekaan PERTI juga membentuk laskar-laskar perjuangan dengan nama LASYMI, dalam politik PERTI juga ikut dalam meramaikan demokrasi di Indonesia, terbukti dengan ikutnya PERTI dalam pemilu pertama 1955, dan ikut elit-elit PERTI dalam lembaga pemerintahan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing : Drs. M. Rizal Qosim, M. Si
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: Peran, Kontribusi, PERTI, Perpolitikan, Sumatara Barat.
Subjects: Perdata Islam
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Jinayah Siyasah (S1)
Depositing User: Miftahul Ulum [IT Staff]
Date Deposited: 27 Mar 2014 07:56
Last Modified: 04 May 2016 14:20
URI: http://digilib.uin-suka.ac.id/id/eprint/11391

Share this knowledge with your friends :

Actions (login required)

View Item View Item
Chat Kak Imum